Cewek Jahit Gaun Pernikahan di Pasar, Hasilnya Bikin Terharu: Kayak Tara Basro

Senin, 20 Desember 2021 | 16:00 WIB
Cewek Jahit Gaun Pernikahan di Pasar, Hasilnya Bikin Terharu: Kayak Tara Basro
Viral Cewek Pamer Hasil Jahitan Gaun Pernikahan di Pasar. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang cewek yang menjahit gaun pernikahan di pasar tradisional menjadi viral. Pasalnya, hasil baju pernikahan itu membuat sampai terharu dan ramai dibandingkan dengan milik Tara Basro.

Hal ini dibagikan oleh akun TikTok @nayyazmi. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 220 ribu kali dan mendapatkan 17 ribu tanda suka.

"Joining this trend," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Senin (20/12/2021).

Dalam video, cewek ini pergi ke pasar Bendungan Hilir atau Benhil, Jakarta Pusat. Ia tampak sedang menjajal gaun pernikahan di sebuah lapak milik tukang jahit.

Lapak itu sendiri terlihat sederhana dan berantakan penuh dengan pakaian. Cewek itu rupanya menjahitkan baju untuk hari bahagianya di tempat penjahit itu.

"From pasar Benhil to the lifetime memory," tulis sang cewek dalam keterangan video TikTok.

Viral Cewek Pamer Hasil Jahitan Gaun Pernikahan di Pasar. (TikTok)
Viral Cewek Pamer Hasil Jahitan Gaun Pernikahan di Pasar. (TikTok)

Gaun berwarna putih itu sudah jadi dan siap dijajal. Calon pengantin ini pun melakukan fitting dress di tengah tumpukan pakaian yang digantung dan berada dalam karung.

Ia tampak memesan dress dengan model yang sederhana tetapi tetap terlihat elegan. Gaun pernikahan itu sama sekali tidak bermotif dan benar-benar polos.

Adapun model gaun pernikahan cewek itu serba tertutup, dengan lengan panjang. Ia lantas mencoba gaun pernikahan itu dengan mengenakan hijab warna hitam.

Baca Juga: Bupati Pandeglang Perintahkan Inspektorat Audit Anggaran Bupati Cup

Penampilan cewek itu saat mencoba gaun pernikahan di tempat jahit tidak terlihat spesial. Pasalnya, tempat jahit itu juga dipenuhi pakaian dengan warna mencolok sehingga sulit fokus melihat hasil fitting cewek tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI