Resep Ayam Penyet Pedas Gurih, Seenak Bikinan Pedagang Kaki Lima

Senin, 20 Desember 2021 | 09:06 WIB
Resep Ayam Penyet Pedas Gurih, Seenak Bikinan Pedagang Kaki Lima
Sajian nasi ayam penyet (Envato Elements)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berbagai olahan ayam yang enak dan sedap disukai oleh banyak kalangan, tak terkecuali ayam penyet. Resep ayam penyet adalah salah satu menu makanan paling simpel yang perlu Anda coba.

Dengan menggunakan bahan-bahan dan bumbu rempah di dapur Anda, resep ayam penyet berikut ini bisa Anda coba. Dilansir dari kanal YouTube Zasanah San, berikut adalah resep ayam penyet sederhana dan enak.

Bahan Dasar Ayam Penyet

  • 500 gr ayam
  • 1500 ml air
  • 50 gr gula pasir
  • 50 gr gula jawa
  • 1 sdt bubuk kaldu
  • 1 sdt garam
  • Secukupnya kunyit
  • 3 kemiri
  • 3 siung bawang putih

Bahan Sambal :

Baca Juga: Resep Gado Gado Paling Simpel dan Mudah, Cocok untuk Ide Jualan di Rumah

  • 10 cabe rawit
  • 4 cabe merah
  • 3 tomat merah
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt bubuk kaldu
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
Sajian nasi ayam penyet (Envato Elements)
Sajian nasi ayam penyet (Envato Elements)

Lalapan Pelengkap : timun, daun kemangi, kol putih, tomat, selada

Cara Membuat Ayam Penyet

  1. Haluskan bumbu: kunyit, 3 siung bawang putih, 3 butir kemiri, dan 1 sdt garam.
  2. Rebus air 1,5 liter. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan. Tambahkan 50 gr gula pasir, 50 gr gula jawa, 1 sdt bubuk kaldu ke dalam air yang sudah dipanaskan.
  3. Masukkan 500 gram ayam yang sudah dicuci bersih. Aduk ke dalam bumbu. Masak ayam hingga matang dan mendidih selama 30 menit.
  4. Buka tutup panci dan aduk ayam dan kaldunya.
  5. Angkat dan tiriskan ayam yang sudah matang.
  6. Goreng ayam pada minyak panas hingga matang.
  7. Angkat dan tiriskan ayam goreng yang sudah matang.
  8. Buat sambal ayam penyet. Potong 10 cabe rawit, 4 cabe merah, 3 tomat merah, 3 siung bawang putih, 3 butir bawang merah. Potong-potong dan goreng.
  9. Haluskan sambal ayam penyet hingga halus dan tambahkan sedikit garam, penyedap rasa, dan gula sesuai selera.
  10. Penyet atau geprek ayam yang sudah digoreng dan campurkan bersama sambal
  11. Sajikan dan ayam penyet siap dinikmati bersama nasi hangat dan lalapan.

Itulah tadi resep ayam penyet yang bisa Anda coba dirumah. Semoga berhasil!

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

Baca Juga: Rahasia Bumbu Nasi Goreng Seafood ala Solaria, Simpel Banget Hasilnya Enak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI