Suara.com - Merawat rambut yang Anda miliki sama pentingnya dengan menumbuhkan rambut baru. Rambut panjang dan lebat merupakan tanda bahwa rambut dan kulit kepala dalam kondisi sehat. Lalu, bagaimana cara agar rambut cepat panjang dan tumbuh sehat?
Meningkatkan kesehatan rambut memerlukan beberapa cara perawatan rambut yang tepat. Perlu diketahui, sejumlah faktor yang berkontribusi terhadap kerontokan rambut adalah diet yang salah, stres, dan kondisi hormon.
Dilansir dari Cosmopolitan, berikut ini cara agar rambut cepat panjang secara alami dan dilakukan di rumah.
1. Konsultasikan kepada dokter tentang perawatan penumbuh rambut
Baca Juga: 7 Alasan Pria Butuh Perawatan Wajah, Mencegah Iritasi hingga Penuaan Dini
Hal pertama jika Anda khawatir tidak tumbuh dan panjang lebih cepat, konsultasikan kepada dokter atau pakar rambut. Para ahli rambut akan meresepkan perawatan dan produk haircare yang tepat untuk rambut Anda.
2. Pijat kulit kepala dengan minyak penumbuh rambut
Memijat kulit kepala secara lembut dengan minyak penumbuh rambut, bermanfaat untuk meningkatkan sirkulasi darah. Jadi, usahakan tidak melewatkan cara agar rambut cepat panjang satu ini.
Ahli rambut merekomendasikan pijat kulit kepala dengan hair oil seperti coconut oil (antimikroba dan antijamur), jojoba oil (antijamur dan kaya vitamin E, fatty acid omega 6 dan 9), dan Rosemary oil (meningkatkan pertumbuhan rambut).
3. Berfokus pada perawatan kulit kepala
Baca Juga: 6 Penyebab Rambut Keriting Susah Diatur, Salah Satunya Keseringan Keramas
Fokuslah pada perawatan kulit kepala untuk pertumbuhan rambut yang sehat dan panjang. Saat merawat kulit kepala, pastikan sirkulasi darah dan asupan nutrisi dapat dengan mudah mengalir ke folikel rambut. Perawatan ini akan membantu meminimalkan kerontokan rambut.
Gunakan berbagai produk perawatan rambut, mulai dari hair oil, hair serum, atau hair mask dengan bahan-bahan yang merangsang kulit kepala. Mulai dari peppermint, tea tree oil, hingga citrusy oil, bahan tersebut bermanfaat membantu meningkatkan sirkulasi dan rambut cepat panjang.
4. Memotong rambut secara berkala
Cara agar rambut cepat panjang yang mungkin terdengar berlawanan adalah memotong rambut secara berkala. Jika Anda menginginkan rambut panjang dan tampak sehat, seringlah memotong ujung rambut yang bercabang.
Ujung rambut bercabang yang dibiarkan pada akhirnya akan menyebabkan rambut Anda patah lebih panjang. Oleh karenanya, penting untuk memotong ujung rambut agar rambut rontok tidak semakin panjang dan sering. Lakukan secara berkala 10 hingga 12 pekan sekali untuk mencegah ujung rambut bercabang.
5. Makan Makanan Seimbang
Cara agar rambut cepat panjang juga berkaitan dengan konsumsi makanan yang sehat. Makan makanan seimbang sangat diperlukan untuk menutrisi kulit kepala dan rambut.
Perbanyak makanan yang kaya protein, zat besi, vitamin B12, asam lemak omega 3, dan vitamin E untuk mendorong pertumbuhan rambut baru dan kesehatan rambut.
6. Vitamin Penumbuh Rambut
Perlu dicatat, suplemen rambut bukan obat ajaib dan tidak boleh dikonsumsi tanpa resep dokter. Memang jika Anda sudah menjalani diet seimbang, tubuh biasanya sudah sarat dengan bahan penguat rambut seperti asam folat, biotin, vitamin A, C, D, dan E.
Jika Anda merasa kurang vitamin, konsultasikan kepada dokter untuk mendapat jumlah dan jenis vitamin yang tepat.
7. Gunakan Kondisioner Rambut
Untuk mengembalikan kesehatan rambut, gunakan kondisioner yang membantu menggantikan lipid dan protein di dalam batang rambut. Kondisioner melindungi rambut dari kerusakan yang mengancam.
Langkah ekstra berupa penggunaan kondisioner ini perlu perlu diterapkan setelah keramas untuk hasil rambut sehat dan tumbuh lebih panjang dari waktu ke waktu.
Demikian sejumlah cara agar rambut cepat panjang yang bisa diterapkan dalam rutinitas perawatan rambut. Pilih produk hair care yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan rambut masing-masing. Konsultasi ke dokter atau ahli rambut adalah langkah permulaan terbaik untuk hasil rambut sehat dan panjang.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi