Suara.com - Memiliki teman dan sahabat yang baik merupakan bentuk kesejahteraan sosial yang perlu disyukuri. Namun sebaliknya, jika teman di sekitar Anda jahat dan buruk, segera tinggalkan ya.
Sebab teman dan sahabat yang bisa dipercayai merupakan bentuk support system untuk menghadapi kehidupan. Lalu, apa saja ciri-ciri teman yang perlu dipertahankan?
Melansir dari timesofindia.com, berikut 5 tipe teman yang tidak boleh kamu sia-siakan:
1. Orang yang selalu menyemangatimu
Baca Juga: 7 Potret Persahabatan Dwi Andhika dan Chika Jessica, Makin Mesra Bikin Baper
Jika kamu memiliki seseorang yang selalu mendukungmu, maka pertahankan dia karena kamu merupakan sosok yang beruntung.
Kamu bisa selalu bergantung pada teman seperti itu, karena mereka akan selalu mendukungmu. Mereka mengerti betapa pentingnya kemenangan paling konyol untukmu.
2. Pendengar yang baik
Apakah kamu tahu bahwa di dunia ini, lebih banyak pengkhotbah daripada pendengar? Jika temanmu merupakan pendengar yang baik dan selalu meminjamkan telinganya untukmu, maka hargailah dia.
Pendengar yang baik tidak pernah menilai kamu. Kamu perlu seseorang yang mendengarmu tanpa menagih sepeser pun.
Baca Juga: Mengharukan! Viral Persahabatan Kakek Terjadi di Rumah Sakit, Netizen Soroti Soal Ini
3. Berlimpah optimisme
Jika kamu melihat hidup sebagai setengah gelas yang kosong, tetapi jika temanmu selalu melihat cahaya di ujung terowongan, maka jangan biarkan orang-orang positif seperti itu, hilang dalam hidupmu pergi begitu saja.
Menyia-nyiakan orang seperti itu akan menjadi kesalahan terbesar dalam hidupmu. Kamu dapat menjadi seseorang yang positif dengan menjaga orang-orang positif di hidupmu.
4. Salah satu yang selalu menolong
Tidak peduli seberapa kotor situasi kamu, orang ini akan selalu menolongmu. Mereka akan selalu bisa kamu andalkan pada jam kapanpun.
Jika kamu menyia-nyiakannya, maka hal tersebut adalah dosa besar dan kamu adalah satu-satunya yang akan merasakan kehilangan.
5. Extrovert
Akan lebih baik jika kamu memiliki teman yang ekstrovert dalam hidupmu, karena mereka salah satu yang akan mengeluarkanmu dari kesendirian.
Jika kamu diberkati dengan memiliki satu orang seperti itu, maka jangan menyia-nyiakan mereka karena dibandingkan dia, kamu lebih membutuhkannya.
Kamu akan membutuhkan seseorang yang menyemangatimu, mereka dapat melakukannya. Nonton film? Sudah pasti mereka menyanggupinya.
Itulah 5 tipe teman yang tidak boleh kamu sia-siakan. Apakah kamu memiliki teman yang berarti untukmu? [Kontributor: Maria Mery Cristin Nainggolan]