Suara.com - Hair dryer merupakan alat pengering rambut yang dibutuhkan banyak orang. Namun, bagaimana jika tak punya hair dryer tapi harus segera mengeringkan rambut yang basah setelah keramas?
Beberapa waktu lalu, aksi seorang pria menjadi viral di media sosial. Pasalnya, bukan mengandalkan hair dryer atau handuk, dia menunjukkan cara lain untuk mengeringkan rambut yang sungguh diluar dugaan.
Dilansir dari India Times, video terkait viral setelah diunggah akun Instagram @/black_lover__ox. Pada video tersebut, tampak seorang pria yang baru saja selesai mandi dan rambutnya terlihat masih basah.
Pria ini kemudian dibantu temannya untuk mengeringkan rambut. Namun tak disangka, si teman menggunakan uap panas dari panci presto yang diarahkan ke rambut basah.
Baca Juga: Spanduk Tukang Nasi Goreng Bikin Bingung Pelanggan dan Berita Lifestyle Viral Lainnya
Seolah benar-benar menggunakan hair dryer, pria yang baru saja keramas tadi tampak berusaha mengeringkan sambil menata rambutnya dengan uap panas yang diarahkan kepadanya.
Hingga Kamis (16/12/2021), video tersebut setidaknya sudah ditonton sebanyak lebih dari 14 juta kali. Unggahan itu juga disukai hingga lebih dari 500 ribu akun.
Warganet pun meninggalkan beragam tanggapan mereka di kolom komentar. Tak sedikit yang merasa gagal paham, tapi banyak juga yang mengaku terhibur melihat aksi pria yang menjadikan panci presto sebagai hair dryer dadakan.
Seorang warganet memuji dengan berkomentar, "Ini menakjubkan!"
"Konsep yang bagus. Lanjutkan," komentar warganet lainnya.
Baca Juga: Foto Pengantin, Posisi Fotografer di Ujung Tanduk Bikin Ketar-ketir
Bagaimana menurutmu soal ide mengeringkan rambut dengan memakai panci presto satu ini? Videonya bisa ditonton dengan klik di sini.