Karena video menari striptis tersebut, Viktoria mendapat peringatan dari sekolah dan berujung dipecat.
Menurut direktur sekolah, Viktoria memang punya kebebasan untuk membuat video tersebut. Namun, Viktoria dianggap telah menginjak-injak "kebebasan" pihak sekolah dengan melakukannya.
"Jika kau ingin membuktikan dirimu sebagai penari erotis, kami punya hak untuk tidak mengikuti jalan ini. Ini adalah saat yang penting untuk menunjukkan kepada orangtua soal prinsip moral yang kami ikuti," tambah pihak sekolah.

Meski diberitahu bahwa dirinya telah dipecat, Viktoria mengaku bahwa ia tidak mendapatkan pemberitahuan lebih lanjut. Ia juga masih bisa mengajar kelas online.
Selain itu, Viktoria mengungkap jika murid-muridnya tahu soal aktivitas yang ia lakukan di Instagram dan tidak mempermasalahkan hal tersebut.
"Murid-muridku mengikutiku di Instagram dan melihat kontenku. Hubungan profesional kami tidak terpengaruh hal ini."
Jika Viktoria nantinya benar-benar dipecat, wanita 23 tahun ini berencana untuk membawa kasusnya ke pengadilan.
"Pemecatan ini jelas tidak adil karena tidak ada hal yang berkontradiksi dengan kontrak kerjaku. Dan tindakan tidak bermoral adalah konsep yang abstrak," tegas Viktoria.
Baca Juga: Studi: Panjang Jari Tangan Bisa Gambarkan Tingkat Kekuatan Wanita