Suara.com - Menjadi seorang vegan berarti harus berkomitmen untuk tak memakan makanan yang terbuat dari hewan maupun susu dan telur. Ya, seorang vegan hanya boleh memakan makanan yang berasal dari tanaman.
Hal ini membuat para vegan perlu memperhatikan makanan yang dipesan saat makan di restoran. Terkadang mereka juga memesan menu untuk dibuat secara vegan.
Salah satu contohnya seperti yang dibagikan akun TikTok @veganbeautygirl. Dalam unggahan itu, wanita ini hendak makan di sebuah restoran.
Ia lantas memesan salad vegan kepada pelayan restoran itu. Tentu wanita ini awalnya berharap dengan salad yang dipenuhi sayuran.
Baca Juga: Mesin Es Krim Meledak, Respon Pegawai Restoran Cepat Saji Ini Sukses Bikin Naik Darah
Ia menunggu salad itu datang sembari meminum minuman dingin yang disajikan pada gelas kaca. Setelah menunggu beberapa saat, akhirnya salad vegan itu datang.
Sayangnya, ekspektasi wanita ini tak sesuai dengan realita. Setelah salad vegan yang ia pesan datang, dirinya cukup heran sejenak dengan yang tersaji.
"Ketika kamu memesan salad vegan, namun mereka menyajikanmu ini," tulisnya dalam video tersebut.
Salad vegan yang disajikan di restoran tersebut terlihat terlampau sederhana. Di piring saji, ia hanya melihat beberapa potong tomat kemudian dihiasi dengan beberapa tangkai daun.
Untuk mempercantik, salad tersebut juga diberi sentuhan saus dan juga minyak zaitun. Porsinya pun terbilang sangat sedikit dibandingkan piring dengan ukuran cukup besar.
Baca Juga: 5 Makanan Jepang Paling Populer yang Cocok di Lidah Orang Indonesia
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Waduh, ini mah lalapan versi ditata di piring," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Hah, ini mah ngakak banget. Kayaknya itu bukan salad vegan deh, itu cuma buat garnish makanan aja," ujar warganet ini.
"Bayangin kalau lo pesan vegan salad itu tanpa tomat," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu hingga Selasa (7/12/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.