Suara.com - Saat memiliki pasangan atau pendamping hidup, kita pasti berharap bahwa kamu dan pasanganmu dapat saling mengandalkan satu sama lain.
Namun apa jadinya jika kamu menjadi satu-satunya tempat yang diandalkan tapi tidak sebaliknya? Apakah kamu akan menerima hal tersebut?
Kondisi seperti itu dapat dikatakan bahwa kamu hanya dimanfaatkan oleh pasanganmu. Dilansir dari timesofindia.com, berikut ini tanda-tanda bahwa kamu telah dimanfaatkan oleh pasanganmu:
1. Kamu yang selalu membayar

Tidak peduli seromantis apa acara lunch atau dinnermu tersebut berakhir, kamu akan menjadi satu-satunya orang yang membayar bills tersebut atau jika kalian melakukan patungan, dia akan selalu menjadi orang yang membayar paling kecil dan kamu membayar yang paling mahal.
Ini merupakan tanda bahwa kamu telah dimanfaatkan oleh pasanganmu, kecuali jika kalian sudah menyepakati hal ini sebelumnya. Kamu bisa mencoba untuk pergi berlibur ke beberapa negara bersamanya, kemudian katakanlah bahwa kamu tidak akan membayar bills dan perhatikanlah bagaimana reaksinya. Hal tersebut dapat membuatmu mengerti apakah ia memanfaatkanmu atau tidak. Ini bukan selalu tentang uang saja tapi hal ini juga menunjukan pendidikan yang diajarkan dan nilai-nilai pribadi dalam dirinya.
2. Percakapan satu sisi
Sebuah monolog bukanlah hal sesuatu yang buruk, tidak apa-apa jika seseorang bercerita tentang dirinya untuk beberapa kali. Namun, jika percakapan tersebut selalu dimulai oleh dirinya dan diakhiri oleh dirinya juga atau jika pasanganmu seringkali memberikan respon yang tidak berhubungan dengan percakapan dan terkadang mengabaikan kamu, maka kamu sedang berhubungan dengan seseorang yang memanfaatkanmu.
3. Kamu selalu menjadi penyelamat dalam hubungan
Baca Juga: Bongkar Urusan Ranjang, Jennifer Jill Beberkan Alasan Tak Pakai Bilik Asmara di Penjara
Bukan hanya sekali atau dua kali kamu berusaha menyelamatkan hubungan ini agar bertahan lama, tapi pasanganmu justru merespon sebaliknya tentang ini dan justru selalu membuat alasan lain. Hal ini menandakan bahwa kamu perlu keluar dari hubungan satu arah ini. kamu pantas untuk merasakan diperhatikan dan memiliki seseorang yang menunjukan perhatiannya pada kamu juga.