Viral Video Ayah Hadiri Wisuda Anak yang Sudah Meninggal, Tak Kuasa Menahan Tangis

Rabu, 24 November 2021 | 13:26 WIB
Viral Video Ayah Hadiri Wisuda Anak yang Sudah Meninggal, Tak Kuasa Menahan Tangis
Ilustrasi wisuda. (Pixabay/vloveland)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen wisuda adalah saat yang membanggakan bagi banyak orang. Perjuangan berat mencapai kelulusan seakan terbayarkan saat seorang mahasiswa hadir di prosesi penting satu ini.

Namun, sebuah video viral baru-baru ini justru memperlihatkan kesedihan seorang ayah yang menggantikan anaknya yang telah meninggal dunia dalam momen wisuda sebuah universitas yang berada di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Diunggah akun Tiktok @permataa01_, video tersebut memperlihatkan deretan para wisudawan yang tak bisa menahan haru di tempat duduk mereka, saat nama teman mereka disebut oleh pembawa acara.

Lelaki yang diketahui bernama Muhammad Jamaluddin itu ternyata belum lama meninggal dunia. Saat itu, ia sang ayah yang juga duduk di antara para wisudawan tak kuasa menahan tangisnya.

Baca Juga: Cara Dapat Uang dari Snapchat, Tambah Uang Jajan Tanpa Kerja

Viral video ayah hadiri wisuda anak yang sudah meninggal. (Dok. TikTok)
Viral video ayah hadiri wisuda anak yang sudah meninggal. (Dok. TikTok)

Ia yang juga tampak menggunakan toga tampak dipeluk oleh teman dari sang anak. Pemuda tersebut berusaha menenangkan ayah dari temannya tersebut.

"Wisudawan IAIN Kendari yang meninggal sebelum diwisudakan, diwakilkan oleh ayahnya. Alfatihah kak alm Muhammad Jamaluddin S.E," tulis video tersebut.

Momen mengharukan ini lantas menyita perhatian publik. Video tersebut bahkan telah dilihat lebih dari 4,5 juta kali dengan beragam komentar dari warganet.

"Meninggal setelah berhasil untuk membuat orang tuanya bangga," tulis @babxxxxasw.

"Definisi : "Tujuan akhirku telah berhasil kucapai, gelar sarjana berhasil kusandang, sekarang ku pamit pergi, ayah. Hadiri wisudaku untukku, yah"," tambah @arxxxlan.

Baca Juga: Kisah Anjing Berbulan-bulan Terjebak Peti Kemas Rute India-Indonesia, Ini Kondisinya

"Pasti almarhum seneng banget liat ayahnya hadir," ujar @pacxxxxu___.

Penasaran dengan video lengkapnya? Simak lewat tautan berikut ini ya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI