Suara.com - Sukabumi yang berada di pesisir selatan Pulau Jawa bagian barat memiliki beragam daya tarik wisata yang memukau. Buat kamu yang berencana berlibur ke sana, simak rekomendasi wisata Sukabumi terpopuler berikut ini.
Daftar Tempat Wisata di Sukabumi
Untuk menjajal wisata alam yang seru dan menantang, jembatan gantung Situ Gunung bisa jadi pilihan. Wisata Sukabumi satu ini cukup populer karena pemandangan dari atas jembatan yang bagus. Ada beberapa paket wisata yang bisa dipilih dari reguler hingga VVIP.
Terdapat berbagai fasilitas dengan harga yang terjangkau. Selain itu, banyak dijumpai pedagang yang menjajakan hidangan untuk para pengunjung jembatan gantung. Tertarik menikmati sensasi berjalan di atas ketinggian?

Wisata Sukabumi yang paling direkomendasikan berikutnya adalah Geopark Ciletuh. Saat berkunjung ke Geopark, wisatawan akan menemui pemandangan luar biasa indah. Sepanjang jalan, akan disuguhkan hamparan laut dan banyak air terjun indah yang bisa dikunjungi.
Lokasi terbaik untuk mengamati perpaduan hamparan hijau sawah, lautan, dikelilingi beberapa titik air terjun, seperti Panenjoan, Curug Cimarinjung, Bukit Dharma dan lainnya.
Hanya saja, mengingat kondisi jalanan yang menantang, pengunjung perlu mempersiapkan bekal perjalanan dengan baik. Walau demikian, semua akan terbayar dengan indahnya pemandangan Geopark Ciletuh yang membius mata.
Baca Juga: Wisata Guci Tegal, Pilihan Terbaik Liburan Bareng Teman dan Keluarga
Pelabuhan Ratu