Melihat hasil laut yang berlimpah dari Pantai Kenjeran, membuat masyarakat memanfaatkannya menjadi sebuah karya yang dapat dinikmati bersama. Salah satu hasil kreativitasnya adalah kerupuk berbahan seafood. Jika kamu melewati Pantai Kenjeran, dari jarak yang jauh saja pasti sudah tercium aroma khas kerupuk ikan ini.
Kerupuk ikan ini bisa menjadi oleh oleh khas Surabaya, yang gurih dan nikmat. Kerupuk ini dijual dalam dua jenis, yaitu siap makan dan juga mentah. Jika kamu ingin memasaknya sendiri, membeli kerupuk jenis mentah tentu menjadi pilihan terbaik.
Jenang dan Sirup Mangrove
Oleh-oleh khas Surabaya selanjutnya adalah jenang dan sirup mangrove. Jika biasanya kamu menemukan pohon mangrove hanya sebagai objek wisata menarik, kali ini kamu bisa menikmati olahan mangrove menjadi jenang dan sirup.
Jenang mangrove berwarna coklat, dengan tekstur yang kenyal dan rasanya legit. Sedangkan untuk sirupnya memiliki rasa yang sangat unik, yaitu asam manis. Sirup mangrove ini sangat pas dijadikan sebagai campuran minuman dingin.
Belinjo Udang atau Blidang tidak memiliki rasa pahit karena melinjo yang digunakan telah dicampur dengan udang asli dan juga rempah-rempah pilihan. Jika umumnya emping memiliki rasa pahit, Blidang justru memiliki cita rasa yang manis.
Sebenarnya masih ada banyak sekali daftar oleh oleh khas Surabaya yang bisa dibawa pulang. Namun, kelima rekomendasi yang telah disebutkan di atas bisa jadi pilihan terbaik.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Baca Juga: 5 Oleh-Oleh Khas Bogor Terpopuler, Kue Lapis sampai Kacang Bogor Istana