Memahami Apa Itu Besaran Turunan dan Macamnya

Selasa, 09 November 2021 | 09:09 WIB
Memahami Apa Itu Besaran Turunan dan Macamnya
Ilustrasi soal Matematika. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam ilmu sains, dikenal dua istilah besaran yang digunakan, yakni besaran pokok dan besaran turunan. Hal yang akan dibahas kali ini adalah besaran turunan.

Secara singkat, besaran turunan merupakan besaran yang diturunkan dari besaran pokok. Berikut informasi selengkapnya.

Apa Itu Besaran Turunan?

Besaran turunan merupakan jenis besaran yang didapatkan dari hasil perhitungan besaran pokok dan mengacu pada ukuran tertentu. Jika contoh besaran pokok adalah besaran panjang, besaran waktu, dan besaran dasar lainnya, maka besaran turunan akan menjadi besaran setelah proses perhitungan besaran pokok, seperti besaran luas, besaran kecepatan, dan besaran sejenis lain.

Baca Juga: KSR SMP/MTS Sukses Digelar, Ruangguru Temukan 6 Variabel yang Pengaruhi Performa Siswa

Ilustrasi Mahasiswa Matematika. (Pixabay)
Ilustrasi matematika. (Pixabay)

Macam-Macam Besaran Turunan

Setelah jelas didefinisikan dalam bagian sebelumnya, mari kita lihat beberapa jenis besaran turunan beserta kegunaan dan asalnya.

  • Luas : merupakan besaran turunan yang dilambangkan dengan A, dan hasil dari perkalian Panjang x Lebar dengan satuan m2.
  • Volume : merupakan besaran turunan yang dilambangkan dengan V, mengacu pada daya tampung satu ruang. Merupakan perkalian dari Panjang x Lebar x Tinggi, dengan satuan m3.
  • Massa jenis : merupakan besaran turunan dengan lambang P, dan dilambangkan dengan satuan kg/m3.
  • Kecepatan : merupakan besaran dengan lambang v, dan memiliki satuan m/s.
  • Percepatan : dilambangkan dengan a, dan satuannya adalah m/s2.
  • Gaya : dilambangkan dengan F, hasil dari Massa x Percepatan, satuannya Newton (kg.m/s2).
  • Usaha dan energi : dilambangkan dengan W, hasil dari Gaya x Perpindahan, satuannya Joule (kg.m2/s2).
  • Tekanan : dilambangkan dengan P, hasil dari Gaya/Luas, dengan satuan Pascal (N/m2).
  • Daya : dilambangkan dengan P, hasil dari Usaha/Waktu, dengan satuan Watt (kg.m2/s2).
  • Momentum : dilambangkan dengan p, hasil dari Massa x Kecepatan, satuannya kg.m/s.

Itu sedikit penjelasan mengenai besaran turunan. Besaran ini biasanya dilibatkan dalam banyak perhitungan matematis dan kebutuhan sains. Semoga artikel singkat ini bermanfaat untuk Anda dan selamat menjalankan aktivitas!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

Baca Juga: Pengertian Besaran Pokok Standar Internasional: Panjang, Massa, Waktu, Suhu dan Kuat Arus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI