Bukan Cuma Soal Gaji, Ini 5 Alasan Karyawan Pilih Resign dari Pekerjaannya

Jum'at, 05 November 2021 | 19:24 WIB
Bukan Cuma Soal Gaji, Ini 5 Alasan Karyawan Pilih Resign dari Pekerjaannya
Ilustrasi resign, berhenti bekerja. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Meski bekerja merupakan tanggung jawab untuk menafkahi diri dan juga keluarga, ternyata pilihan resign tidak hanya soal menjaga kesehatan mental dan atasan yang egois saja, melainkan sebagai bentuk mengevaluasi diri.

Sesuai beberapa survei yang telah dilakukan di media sosial, individu mulai menyadari tentang nilai mereka, termasuk apa arti pekerjaan mereka dan pentingnya menikmati hidup selain bekerja. Tentunya, evaluasi ini menggambarkan betapa waktu telah terbuang banyak untuk bekerja selain menikmati hidup dan membagi waktu untuk keluarga.

Punya prioritas pribadi

Karyawan yang memilih resign disebabkan karena mereka punya prioritas pribadinya. Lebih dari soal pekerjaan, ternyata prioritasnya tidak hanya soal diri sendiri, melainkan juga tentang keluarga.

Ketika waktunya habis untuk pekerjaan dan jarang meluangkan waktu bareng keluarga, hal inilah yang membuat mereka sadar tentang apa yang dilewatkan di hidupnya.

Fokus pada hobi

Hobi tidak hanya soal kesenangan semata. Bahkan, hobi yang dijalani juga bisa mendatangkan uang. Hal inilah yang membuat para karyawan memilih resign dari perusahaan dan fokus pada hobinya.

Meski ada pertimbangan yang cukup berat, selama pandemi banyak yang menyadari bahwa mereka lebih bahagia dengan hobinya dibanding melakukan pekerjaan yang sebenarnya tidak mereka sukai.

Baca Juga: Partai Ummat Ditinggal Pengurus dan Kader, Yusuf Muhammad: Mungkinkah Ini Adzab

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI