Suara.com - Kopi dikenal sebagai minuman untuk membangkitkan energi dan metabolisme setiap hari. Kopi juga bermanfaat sebagai perawatan alami untuk kulit. Itulah mengapa banyak orang penasaran dengan manfaat masker kopi untuk kecantikan.
Antioksidan dalam kopi termasuk fenol yang membantu melawan radikal bebas yang bisa merusak kulit. Kamu bisa mendapat manfaat masker kopi yang bagus untuk kulit wajah. Dilansir dari Healthline, Jumat (05/11/2021), berikut adalah manfaat masker kopi yang perlu diketahui.
Manfaat Masker Kopi
Pengurangan Selulit

Kopi dapat membantu mengurangi munculnya selulit pada kulit. Kandungan kafein dalam kopi menjadi key ingredient untuk mengurangi selulit dengan melebarkan pembuluh darah di bawah kulit dan meningkatkan aliran darah secara keseluruhan hingga akhirnya membantu mengurangi munculnya selulit.
Efek menenangkan
Kopi terkenal dengan efek stimulasinya di dalam tubuh dan juga memberi efek sebaliknya, yaitu ketenangan berkat kandungan antioksidan.
Manfaat Anti Penuaan
Mengaplikasikan kopi langsung ke kulit Anda dapat membantu mengurangi munculnya bintik matahari, kemerahan, dan garis-garis halus. Faktanya, sebuah studi menemukan korelasi langsung antara kopi dan penurunan efek photoaging.
Baca Juga: Kulitnya Jangan Dibuang! 6 Manfaat Pisang yang Tak Terduga untuk Perawatan Kecantikan
Vitamin B3 untuk Mencegah Kanker Kulit