Sering Alami Kulit Kering, Begini Cara Mengatasinya

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Kamis, 04 November 2021 | 19:10 WIB
Sering Alami Kulit Kering, Begini Cara Mengatasinya
Ilustrasi kulit kering. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kulit kering merupakan kondisi dimana kulit kekurangan minyak. Kondisi kulit yang kering dapat dilihat dari kulit terasa kasar, bersisik, kemerahan bahkan gatal.

Terdapat beberapa faktor yang dapat menjadi penyebab kulit menjadi kering seperti, cuaca, kondisi lingkungan sekitar, penyakit, atau efek dari suatu pengobatan medis yang sedang kamu jalani.

Tapi, sebenarnya ada cara untuk bisa membersihkan kulit kering. Dilansir dari WebMD berikut beberapa tips yang bisa dilakukan:

1. Selalu membersihkan muka kita sebelum tidur

Baca Juga: Cocok Buat Kulit Sensitif, Ini 3 Rekomendasi Serum Lokal dengan Kandungan Prebiotik

Ilustrasi Kulit Dehidrasi. (freepik)
Ilustrasi Kulit kering. (freepik)

Selalu rutin dalam membersihkan muka terutama sebelum tidur merupakan hal mendasar yang dapat kita lakukan untuk membersihkan muka dari makeup, sunscreen, kotoran yang menempel, kulit mati di wajah, dan minyak yang menumpuk di wajah selama seharian beraktifitas.

Setelah mencuci muka maka khasiat yang diberikan dari pembersih muka akan berkerja melalui pori – pori di wajah yang disebabkan peradangan. Gunakan cara yang lembut dalam membersihkan wajahmu agar terhindar dari iritasi kulit. Pada saat pagi, kamu tidak perlu membersihkan muka kembali, hanya cukup dengan membilas wajahmu saat bangun

2. Gunakan pembersih muka yang ringan

Pemilihan pembersih muka dapat menjadikan salah satu faktor kulit menjadi lebih kering, oleh karena itu diperlukan pembersih muka yang ringan seperti hindari penggunaan pembersih muka yang kasar, karena hal tersebut dapat menyebabkan menghilangkan minyak yang berguna menjaga kelembapan kulit. Sebaiknya gunakan pembersih muka yang tidak akan menghilangkan minyak dalam wajah

3. Perhatikan hal yang perlu di dalam pembersih muka

Baca Juga: Catat! Ini Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Orang Indonesia saat Memilih Skincare

Jika kulitmu termasuk dalam jenis kulit yang kering maka gunakan pembersih muka yang berbahan dasar seperti ceramides, hyluronic acid atau glycerin yang dapat membuat kulit kamu terasa lebih kenyal dan lembut sesudah membersihkan muka. Jika terasa seperti semakin kering, ketarik, iritasi dan semacamnya maka hindari pembersih muka yang berbahan salicylic atau grocolic acid

4. Perhatikan hal yang perlu dihindari dalam pembersih muka

Selain menghindari pembersih muka yang kasar, kamu juga perlu memperhatikan beberapa hal yang ada didalam pembersih muka seperti hindari pembersih muka yang memiliki wangi, bahan kimia atau alkohol. hindari sabun anti bakterial yang dapat mengeringkan muka. Jika perlu, tanyakan dokter apakah kamu bisa menggunakan pembersih yang berbahan dasar glycolid acid atau justru harus menghindarinya, karena penggunaan beberapa bahan mungkin bisa berkerja di beberapa orang namun bisa juga tidak.

5.Gunakan air hangat saat mandi

Mandi dengan menggunakan shower dapat membantu kulit anda terasa lembut namun dapat juga mengeringkan kulitmu karena menghilangkan minyak alami di kulitmu. Apabila mandi gunakanlah air dengan suhu hangat dibandingkan panas karena panas akan lebih cepat menghilangkan minyak alami kulit, usahakan untuk jangan terlalu lama dalam mencuci muka seperti 5 menit dengan air hangat dan tutup kamar mandi agar ruangan tetap lembab pada saat kamu mandi. 

Penulis: Maria Mery Cristin Nainggolan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI