Suara.com - Dilambangkan dengan singa, zodiak Leo adalah milik mereka yang lahir antara 23 Juli dan 22 Agustus. Sebagai zodiak yang berapi-api, Leo dikenal karena sifatnya yang ramah, bersemangat, serta kemampuannya untuk berinovasi. Ingin tahu lebih banyak tentang sifat zodiak Leo sebenarnya?
Leo secara alami karismatik, percaya diri, dan penuh tekad. Leo sering menjadi pemimpin yang hebat dengan keterampilan luar biasa dalam membimbing tim menuju keunggulan.
Di luar pekerjaan, Leo adalah teman yang murah hati dan pasangan setia, dan selalu memiliki cara untuk membuat orang lain tertawa dan merasa dicintai.
Nah, berikut ini sifat zodiak Leo, dilansir dari Hypebae, Kamis (4/11/2021).
Baca Juga: 5 Zodiak yang Sulit Mengungkapkan Kata Cinta, Apakah Anda Salah Satunya?
Mandiri dan Suka Berpetualang
Leo adalah jiwa yang mandiri, setia, dan suka berpetualang. Leo memiliki ambisi yang kuat dan penuh semangat dalam menyebarkan motivasi ke seluruh komunitas dan keluarga. Leo juga penghibur alami dan menyenangkan sehingga akan mencerahkan hari-hari orang di sekitarnya.
Baik Hati dan Setia
Leo adalah sosok baik hati dan termasuk zodiak setia. Leo juga memiliki kemampuan bawaan untuk mewujudkan hasrat dengan pesona mereka, etos kerja yang gigih, kepercayaan diri yang tinggi, kesetiaan tanpa henti pada orang lain maupun diri sendiri, dan ambisius dalam mewujudkan kebahagiaan sendiri.
Perhatian dan Penuh Kasih Sayang
Baca Juga: 6 Sifat Zodiak Gemini, Si Humoris yang Ternyata Sulit Memegang Prinsip
Para Leo memiliki sifat yang penuh kasih sayang dan perhatian pada pasangan. Mereka akan memperlakukan pasangannya seperti ratu atau raja. Zodiak ini bisa menjadi pasangan ideal yang akan selalu memberikan kedamaian.
Para Leo menjunjung tinggi kesetiaan dan kepercayaan. Jika kepercayaan itu dirusak, mereka akan sangat terluka. Begitulah karakter zodiak Leo.
Sahabat yang Murah Hati
Leo adalah manusia yang sangat murah hati. Mereka tak ragu menghujani teman dan keluarganya dengan pengalaman menyenangkan dan hadiah yang berkesan. Para Leo juga memiliki tekad yang besar.
Leo pun terkenal menyukai pujian dan kata-kata semangat dari sahabat. Namun, jika sudah dikhianati atau kehilangan rasa percayanya, Leo akan susah untuk kembali percaya.
Nah, itulah beberapa sifat zodiak Leo yang menarik untuk diketahui. Bagaimana menurutmu?
Kontributor : Ulil Azmi