Bagus untuk Perawatan Kulit, Teh Hitam Jepang Bisa Tangkal Polusi Dalam dan Luar Ruangan!

Kamis, 28 Oktober 2021 | 22:07 WIB
Bagus untuk Perawatan Kulit, Teh Hitam Jepang Bisa Tangkal Polusi Dalam dan Luar Ruangan!
Ilustrasi teh kombucha. (Unsplash/Megumi Nachev)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi masyarakat Jepang, kombucha atau teh hitam sudah dikonsumsi untuk menjaga kesehatan. Bahkan, manfaat kombucha makin banyak, setelah kini dikreasikan dalam bentuk skincare perawatan kulit untuk melawan polusi di dalam ruangan.

Perlu diketahui, polusi bukan hanya berasal dari asap kendaraan di luar ruangan, tapi juga ada di dalam ruangan yang berasal dari debu, bahan kimia pelapis furnitur hingga cahaya biru dari gadget televisi dan ponsel.

Jadi, bukan berarti selama pandemi jarang keluar rumah terbebas dari polusi. Itulah sebabkan butuh skincare mengandung antioksidan seperti kombucha untuk merawat kulit, dan terhindar dari radikal bebas.

Kombucha adalah teh hitam fermentasi yang kaya akan asam dan vitamin alami yang baik untuk kulit menjadi lebih smooth dan luminous.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini Khasiat Bunga Mawar Untuk Perawatan Kulit

Fresh Kombucha Facial Treatment Essence. (Dok. Fresh)
Fresh Kombucha Facial Treatment Essence. (Dok. Fresh)

Ini juga yang menjadi inspirasi founder Fresh, Lev Glazman dan Alina Roytberg membuat skincare yang terbuat dari kombucha.

Apalagi Glazman kerap rutin minum kombucha, dan terobsesi dengan khasiat fermentasi yang dapat mendetoksifikasi racun dan bahan kimia berbahaya lainnya.

“Setelah melakukan riset secara ekstensif khasiat kombucha, kami menjadikan kombucha sebagai gold treatment essence dari fresh untuk kulit smooth dan luminous, melindungi kulit dari efek polusi, baik di dalam maupun di luar ruangan, serta cahaya digital,” ujar Glazman saat konferensi pers, Kamis (28/10/2021).

Fenomena khasiat kombucha juga diamini Cleo Loh, Fresh Regional Senior Education Manager, yang mengatakan berkat khasiat dan potensi kombucha membuat pihaknya tidak sembarangan mengolah bahan alami tersebut.

“Kombucha yang digunakan melalui proses fermentasi yang berbeda sehingga menghasilkan molekul spesifik yang bermanfaat bagi kulit," tutur Cleo.

Bahkan untuk membedah potensi kombucha, tidak kurang dari 200 pakar ilmiah kelas dunia digandeng sebagai tim untuk mengembangkan skincare dari kombucha di laboratorium kelas dunia.

Baca Juga: Brand Kecantikan Lokal Ini Berhasil Memimpin Pasar Skincare di Indonesia

"Kombucha yang dibuat, berhasil teruji secara ilmiah melindungi kulit dari polusi udara luar dan di dalam ruangan serta cahaya digital," pungkas Cleo.

Adapun sederet skincare dari kombucha yang berhasil dikembangkan yakni essence, serum, moisturizer, toner, dan cleansing. Seluruh produk ini bersatu dalam Fresh Kombucha Facial Treatment Essence.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI