7 Manfaat Rebusan Daun Sirih yang Menakjubkan, Baik untuk Penderita Diabetes dan Kanker

Rabu, 27 Oktober 2021 | 11:29 WIB
7 Manfaat Rebusan Daun Sirih yang Menakjubkan, Baik untuk Penderita Diabetes dan Kanker
Piper Betle atau Daun Sirih. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Daun sirih adalah daun yang cukup umum digunakan di India. Meskipun tujuan utamanya sebagai penyegar mulut, banyak orang juga mendapat manfaat rebusan daun sirih untuk kesehatan, mulai dari mengatur kadar glukosa, menurunkan kolesterol, dan melindungi jantung.

Selengkapnya simak manfaat air rebusan daun sirih dilansir dari Lybrate, Rabu (27/10/2021).

Kandungan Nutrisi Daun Sirih

Daun sirih adalah daun herbal yang sangat umum untuk pengobatan alami. Bentuknya seperti hati dan berwarna hijau tua. Daun sirih berasal dari keluarga tanaman Piperaceae dan digunakan sebagai penyegar mulut yang populer di India. Daun sirih disebut juga paan.

Daun sirih sarat dengan nutrisi dan sangat baik untuk kesehatan karena mengandung nutrisi penting. Daun sirih per 100 gramnya, ada 1,3 mikrogram yodium, 1,1-4,6 mikrogram kalium, 1,9-2,9 mikrogram vitamin A, 13-0 mikrogram vitamin B-1, 1,9-30 mikrogram vitamin B-2, dan 0,63-0,89 mikrogram asam nikotinat.

Daun sirih. (shutterstock)

Manfaat Rebusan Daun Sirih

Kamu bisa megonsumsi daun sirih secara langsung atau dalam rebusan untuk berbagai masalah kesehatan.

1. Bagus untuk Penderita Diabetes

Diabetes adalah penyakit umum yang dapat disembuhkan dengan obat herbal seperti daun sirih. Manfaat rebusan daun sirih dapat membantu mengurangi kadar glukosa secara keseluruhan dalam darah dan bagus untuk penderita diabetes tipe 2.

Baca Juga: 5 Khasiat Lidah Buaya yang Bagus untuk Pengobatan Herbal

2. Menurunkan Kadar Kolesterol

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI