Bagi Putri, ia tidak ingin hanya sekedar naik gunung saja tetapi juga bisa turut ambil peran memberikan arti dan manfaat bagi masyarakat sekitar.
Hal tersebut sejalan dengan bagaimana Putri Handayani memaknai petualangan.
“Petualangan itu kompleks. Bagi saya petualangan itu tidak hanya mengenal diri sendiri, tetapi juga membentuk diri. Saat ini, saya sudah melalui fase mengenal diri sendiri. Saya tahu siapa diri saya, apa yang saya suka dan mau. Saya ingin membentuk diri dengan cara ambil peran, berbagi, dan bermanfaat bagi orang lain,” pungkasnya.