Suara.com - Sejumlah negara merayakan Halloween pada akhir Oktober nanti. Hal ini dirayakan dengan memakai kostum menyeramkan.
Meski di Indonesia tak banyak yang merayakannya, sejumlah tempat mengusung konsep halloween yang mencekam. Salah satunya seperti yang dibagikan melalui akun TikTok @veyvebiola.
Saat itu wanita ini pergi bersama teman-temannya ke Mall of Indonesia, Jakarta Utara. Ternyata ada salah satu wahana menarik yaitu rumah hantu dengan konsep drive thru.
Rumah hantu drive thru ini disebut menjadi pertama yang ada di Indonesia. Wanita ini bersama teman-temannya kemudian masuk ke dalam mobil.
Awalnya mereka ingin memakai 2 mobil, namun hal ini diurungkan agar lebih seru. Mereka memakai 1 mobil dan diisi dengan 10 orang.

Ia dan temannya sudah antre setengah jam sebelum gerbang dibuka. Sebelum masuk, mereka diminta menyalakan radio di frekuensi 89.00 FM untuk efek suara. Suasana di dalam mobil pun jadi semakin mencekam.
Saat masuk, rumah hantu itu sangat gelap dan terdapat beberapa petugas yang mengarahkan. Lampu berwarna merah, kemudian hantu yang mengetuk kaca mobil membuat suasana semakin menegangkan.
Mereka melewati banyak orang yang berperan jadi hantu. Mereka merasa mencoba rumah hantu drive thru ini sangat seru saat dilakukan bersama teman-teman.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Sambut Halloween, Brand Lokal Asal Bandung Luncurkan Kostum Pocong Hingga Mumi
"Ini bisa jadi solusi buat yang takut ke rumah hantu tapi penasaran pengen coba," komentar seorang warganet.