Suara.com - Nama adalah doa orangtua terhadap anak. Biasanya, setiap orangtua akan berusaha memberikan nama terbaik bagi buah hati mereka.
Di sisi lain, ada pula orangtua yang ingin memberikan nama unik kepada anak. Salah satu contoh adalah pasangan asal Belgia satu ini.
Melansir Oddity Central, pasangan suami-istri asal Belgia menjadi terkenal karena hanya mau menggunakan empat alfabet untuk memberi nama anak mereka.
Gwenny Blanckaert dan Marino Vaneeno adalah orangtua dari 7 orang anak perempuan dan 4 laki-laki.
Sejak pertama punya anak, pasangan ini memutuskan untuk memberi nama dengan 4 huruf saja yaitu A, E, L, dan X.
Dua anak pertama Gwenny dan Marino dinamai Alex dan Axel. Setelah itu, pasangan ini memutuskan memakai variasi nama dari huruf A, E, L, dan X untuk 9 nama lainnya.

"Kami berpikir Alex adalah nama yang bagus dan kami memanggil anak kedua kami Axel. Kami sadar keduanya punya huruf yang sama, jadi kami memutuskan untuk terus seperti ini," jelas Gwenny.
Pasangan asal Belgia ini mengungkap bahwa mereka ingin punya keluarga besar. Kesembilan anak lainnya dinamai Xela, Lexa, Xael, Xeal, Exla, Leax, Xale, Elax, dan Alxe.
Meski mirip dan terlihat sulit, kedua orangtua ini bersikeras bahwa mereka tidak kesulitan menyebut nama anak-anak mereka.
Baca Juga: Kisah Pilu Pasangan Sama-sama Idap Thalasemia Minor, Pilih Putus setelah 3 Tahun Bersama
Di sisi lain, nama anak-anak ini menyusahkan pihak sekolah serta membuat bingung. Terlebih, ada 5 dari anak mereka yang berada di sekolah yang sama.