Suara.com - Sejak 20 Oktober 2021 lalu, Taman Impian Jaya Ancol sudah memperbolehkan anak usia di bawah 12 tahun untuk datang berkunjung dan bermain di pesisir pantai.
Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Corporate Communication Ancol, Ariyadi Eko Nugroho, yang menyebutkan aturan ini diberlakukan seiring pelonggaran PPKM di Jakarta yang berada di level 2.
"Kini tidak ada batasan usia pengunjung di Ancol, anak di bawah 12 tahun sudah boleh ke datang, tapi tetap dengan keharusan menjaga protokol kesehatan," ujar Eko saat dihubungi suara.com, Sabtu (23/10/2021).
Meski anak sudah diizinkan masuk Ancol, namun pengunjung belum diperbolehkan bermain air di pantai, berdasarkan aturan yang ditetapkan oleh Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta.
Baca Juga: Aturan Ganjil Genap di Tempat Wisata Bantul, Ini Dia Jadwalnya
Sementara itu, di hari yang sama, berdasarkan pantauan suara.com, terlihat beberapa pengunjung yang membiarkan anaknya berenang di pinggir pantai, dan terlihat diberi peringatan oleh petugas yang berjaga.
Petugas yang berjaga itu meminta maaf kepada masyarakat, bahwa pengunjung boleh bermain air di pantai dan berenang setelah PPKM di Jakarta berada di level 1.
Sebagai gantinya, para orangtua terlihat membiarkan anaknya untuk bermain pasir di pinggir pantai, dan hal itu tidak mendapat larangan dari petugas.
Sedangkan untuk protokol yang lainnya, kata Eko, pihaknya tetap memberlakukan aturan 25 persen dari kapasitas kunjungan, yakni maksimal 30.000 ribu pengunjung.
Selain itu, pengunjung juga hanya bisa mendatangi Ancol lewat pemesanan tiket online dan harus menginstal aplikasi Pedulilindungi, untuk menunjukan kriteria boleh tidaknya pengunjung mendatangi Ancol.
Baca Juga: Liburan Yuk! 4 Tempat Wisata di Jogja Instagramable Terpopuler
Masih berdasarkan pantauan di lokasi dari pukul 09.00 WIB hingga menjelang sore hari 14.30 WIB, terlihat cenderung ramai. Namun suasana Ancol terlihat kondusif, di mana beberapa orang dewasa mayoritas mengenakan masker, tapi untuk anak balita, khususnya, sangat sedikit dari mereka yang memakai masker.