Suara.com - Nanas merupakan buah tropis yang memiliki kulit runcing, keras, dan bagian dalam yang manis. Terlepas dari tampilan luarnya yang sangar, ternyata nanas memiliki banyak manfaat. Nah, berikut ini manfaat buah nanas untuk kesehatan yang menarik untuk diketahui.
Diketahui, nanas pernah mengalami kelangkaan selama berabad-abad. Pada masa itu, yang mampu membelinya hanya orang yang sangat kaya. Bahkan, beberapa orang menyewa buah tersebut hanya untuk dijadikan hiasan di pesta makan malam.
Sekarang ini, nana dapat ditemukan di negara tropis dan subtropis seperti Filipina, India, Cina, dan Indonesia. Nah, bagi yang suka buah nanas, simak berikut ini manfaat buah nanas yang dilansir dari laman Everyday Health, Sabtu (23/10/2021).
1. Kaya Vitamin C
Baca Juga: Aplikasi Rekam Medis Akan Tersedia di Indonesia pada 2022
Nanas kaya akan vitamin C yang membantu dalam menjaga sistem kekebalan tubuh dan sebagai antioksidan. Vitamin C penting bagi tubuh karena mampu mendorong pertumbuhan dan penyembuhan di seluruh tubuh. Selain itu, vitamin C juga berperan dalam segala hal mulai dari membantu dalam menyembuhkan luka hingga penyerapan zat besi.
2. Membantu Menurunkan Berat Badan
Anda mungkin pernah mendengar bahwa nanas dapat membantu turunkan berat badan. Hal itu lantaran buah nanas rendah kalori, tinggi vitamin dan kaya akan mineral. Kandungan yang ada dalam buah nanas akan membantu Anda cepat kenyang sehingga cocok dikonsumsi bagi yang sedang program diet.
3. Melancarkan Pencernaan
Nanas mengandung bromelain, yang merupakan campuran enzim yang menurut penelitian dapat mengurangi peradangan dan pembengkakan hidung, dan juga membantu penyembuhan luka.
Baca Juga: Saat Pandemi Usai, Apakah Telemedicine Bakal Kehilangan Peminat? Ini Kata Pakar
Selain itu, buah nanas juga memiliki manfaat yang berguna dalam melancarkan pencernaan dan secara historis telah digunakan di negara-negara Amerika Tengah dan Selatan untuk mengobati gangguan pencernaan. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Biotechnology Research International menemukan bahwa bromelain dalam nanas dapat membantu mengurangi efek diare.
4. Menjaga Kesehatan Tulang
Nanas salah satu sumber makanan yang kaya akan mineral. Menurut Oregon State University, satu cangkir nanas mengandung sekitar 76 persen nilai mangan harian yang direkomendasikan. Mangan dapat membantu mencegah osteoporosis dan membantu meningkatkan kepadatan tulang. Namun, jangan terlalu berlebihan mengonsumsinya.
Demikianlah informasi mengenai manfaat buah nanas untuk kesehatan yang menarik untu diketahui. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Ulil Azmi