Warganet lain ikut berkomentar. "Nggak tahu ah ngakak banget. Mana dipisahinnya rapi banget lagi," ujar warganet ini.
"Mi ayam dipisah tuh kayak gimana nikmatnya? Makanan Indonesia tuh makin diaduk berantakan makin enak saaaaaay," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (21/10/2021), cuitan warganet makan mi ayam toppingnya dipisah ini telah viral dan sudah disukai sebanyak lebih dari 7 ribu akun di Twitter.