Suara.com - Penting bagi orangtua untuk mengajarkan anak-anak seputar cara melestarikan lingkungan. Hal ini, nantinya memang terkait dengan kondisi tempat tinggal mereka di masa depan.
Salah satu cara sederhana yang bisa orangtua lakukan adalah dengan mengajak mereka pilah sampah dan mengumpulkan di rumah. Harapannya dapat menjadi kebiasaan baik yang bisa terus dilakukan saat mereka dewasa.
Untuk memudahkan hal tersebut, SIG hari ini mengumumkan inisiatif terbaru dari kampanye Way Beyond Good yaitu kerja sama dengan Duitin, gerakan yang bertujuan untuk mengumpulkan dan mendaur ulang sampah.
"Kerja sama terbaru ini menawarkan siklus daur ulang yang lengkap – kita belajar untuk memilah dan melipat kemasan karton bekas, yang sekarang bisa dikumpulkan melalui aplikasi Duitin untuk kemudian bisa didaur ulang menjadi barang yang berguna," kata Noer Wellington, Head of Market Indonesia, Malaysia, and Philippines, SIG Combibloc Indonesia dalam jumpa pers virtual hari ini, Jumat (15/10/2021).
Menariknya, lanjut Noer, pengguna Duitin juga bisa mendapat reward jika mengumpulkan kemasan karton bekas mereka. Karenanya mereka mengajak keluarga Indonesia untuk turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Baca Juga: Nggak Perlu Ribet! Begini Cara Mudah Daur Ulang Sampah Kemasan Karton
Untuk bisa berpartisipasi, siapapun bisa mengikuti kompetisi Instagram, yang mengajak keluarga Indonesia untuk memulai kebiasaan baru di rumah dengan memilah dan melipat kemasan karton bekas lalu mengumpulkannya, yang kemudian mengorder penjemputan sampah daur ulang menggunakan aplikasi Duitin.
Selain melalui akun Instagram, kolaborasi antara ini juga akan terlihat saat menggunakan aplikasi Duitin. Di aplikasi , pengguna bisa memilih kategori Kotak Multi Layer saat ingin mengumpulkan kemasan karton bekas yang sudah dipilah dan dilipat.
Logo SIG pun akan terlihat saat kategori tersebut dipilih. Dengan berat minimal 3kg, Duitin Picker akan datang untuk mengumpulkan kemasan karton bekas dan penggunapun akan mendapat insentif.
"Selain ikut melestarikan lingkungan, teman-teman yang akan mengumpulkan kemasan karton bekas ke melalui aplikasi Duitin akan menemui sebuah pengalaman baru, bertemu dengan para Duitin Picker yang selama ini belum pernah dirasakan," jelas ujar Adijoyo Prakoso, COO and Co-Founder Duitin.
Tujuannya tentu saja untuk bersama-sama menciptakan generasi Way Beyond Good, generasi yang memiliki kebiasaan baik memilah dan mengumpulkan sampah pada tempatnya untuk kemudian bisa didaur-ulang oleh pihak yang tepat.
Baca Juga: 7 Alat yang Harus Ada di Kamar Mandi, Bukan Cuma Tisu Toilet