Ngeri! Ingin Kabur dengan Selingkuhan, Pria Ini Sewa Ular Mematikan untuk Membunuh Istri

Jum'at, 15 Oktober 2021 | 13:43 WIB
Ngeri! Ingin Kabur dengan Selingkuhan, Pria Ini Sewa Ular Mematikan untuk Membunuh Istri
Ilustrasi pria selingkuh (Unsplash/Mitchell Hollander)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah pasangan yang selingkuh dan memilih kabur dengan selingkuhan sudah sering didengar. Bukan hanya kabur, pria satu ini sampai rela membunuh istri sendiri.

Pria asal India tersebut menyewa ular berbisa demi membunuh sang istri. Ia berusaha membuatnya terlihat seperti kecelakaan, tapi berakhir ditangkap.

Melansir Oddity Central, pria bernama P. Sooraj tersebut berasal dari distrik Kollam, Kerala, India.

Pada Mei 2020 silam, pria berusia 32 tahun ini membunuh istrinya sendiri. Ia lantas berencana mencuri perhiasan istri dan kabur dengan selingkuhan.

Meski begitu, P. Sooraj berhasil ditangkap karena orangtua istrinya merasa curiga. Sementara, polisi butuh waktu hingga setahun untuk mengumpulkan bukti sebelum menahan P. Sooraj.

Ilustrasi ular berbisa. (Pixabay/ Ian Lindsay)
Ilustrasi ular berbisa. (Pixabay/ Ian Lindsay)

Aksi P. Sooraj tersebut dimulai pada bulan Maret 2020. Ia menyewa ular berbisa dari seorang pelatih ular lokal untuk meracuni istrinya, Uthra.

Saat itu, Uthra terkena gigitan ular tapi berhasil selamat. Namun, P. Sooraj tak berhenti sampai di sana.

Selagi Uthra dalam masa penyembuhan, ia kembali digigit ular pada Mei 2020. Gigitan kedua tersebut berakhir fatal dan wanita ini dinyatakan meninggal.

Setelah diselidiki, ditemukan jika P. Sooraj sudah mencari informasi soal pelatih ular serta gigitan ular yang bisa menimbulkan efek fatal.

Baca Juga: Duh! Seorang Istri Curhat Tidak Diajak Kondangan Suaminya, Alasannya Karena Wajah Kusam

P. Sooraj lantas menyewa ular sebanyak dua kali. Pada percobaan kedua, pria ini juga memberikan Uthra obat tidur sebelum melepaskan ular untuk menggigit sang istri dua kali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI