Kreasi Baru di Menu Emirates
Rury bekerja sama secara erat dengan tim untuk membuat menu acara khusus di Emirates, contohnya untuk Natal. Di momen itu, timnya memperkenalkan banyak hidangan lezat untuk merayakan Natal, seperti cokelat panas yang sangat digemari, eggnog, dan gluhwein, mulled wine berbumbu yang disajikan dengan bumbu pelengkap yang dapat dipilih pelanggan.
Menu berikutnya yang sedang dipersiapkan adalah untuk merayakan Hari Jadi UEA yang ke-50.
"Saya juga sedang bekerja untuk meningkatkan menu Kelas Ekonomi dengan memperkenalkan hidangan dan makanan penutup baru, dan proses ini sangat menyenangkan," kata Rury.
Sebagai koki, Rury mengaku bahwa dirinya sangat menekankan rasa dan menyiapkan setiap hidangan dengan sempurna dan otentik. Oleh karena itu, ia selalu ingin membawa pelanggan dan tamunya dalam perjalanan yang indah melalui kreasi dan rasa masakannya agar mereka bisa mendapatkan pengalaman bersantap yang terbaik.
Meningkatkan Sanitasi Selama Pandemi Covid-19
Situasi pandemi, mau tak mau juga ikut mempengaruhi tugas Ruri sebagai chef di Emirates Flight Catering.
"Sejak pandemi, kami telah memperkenalkan langkah-langkah kesehatan dan keselamatan tambahan seperti alat pelindung diri (APD) yang sesuai untuk staf berdasarkan peran mereka di dapur, mengikuti peraturan jarak sosial dengan demarkasi lantai, meningkatkan cuci tangan dan sanitasi, membuat jadwal shift untuk staf, mengikuti pengarahan tentang informasi terbaru Covid-19, serta terus mengingatkan satu sama lain akan pentingnya mengikuti protokol kesehatan pada setiap saat," katanya.
Dalam persiapan makanan, Rury akan mengemas dan menyegel lebih banyak hidangan dengan aman dan dengan label yang sesuai yang tidak akan dilepas kecuali jika pelanggan memintanya.