Suara.com - Hubungannya dengan makanan dimulai dari pekerjaan pertamanya pada tahun 1996 di bagian bakery sebuah supermarket di Jakarta. Hingga akhirnya pada tahun 2000 lalu, Rury Koswara pindah ke Dubai dan saya di beberapa jaringan hotel di sana, seperti Emirates Towers, Atlantis The Palm, JW Marquis, dan One & Only Royal Mirage sebagai Pastry Chef hingga tahun 2018.
Pada pertengahan tahun 2018, Rury bergabung dengan keluarga Emirates Flight Catering sebagai Executive Sous Chef – Pastry. Tugasnya adalah menyajikan hidangan penutup kepada pelanggan Emirates dari seluruh penjuru dunia dalam penerbangan.
Kecintaannya pada kreasi kue kering dimulai ketika ia bekerja di sebuah hotel. Belajar secara otodidak, Rury selalu melatih keterampilannya dalam membuat kue kering. Selama karirnya, ia belajar banyak tentang rasa, kombinasi, dan berbagai jenis kue kering dan pelapisan, yang semuanya sangat menarik baginya.
Dalam siaran pers yang diterima Suara.com, Rury mengungkap alasan yang mendorongnya melanjutkan perjalanan karir di Dubai dan kemudian bergabung dengan Emirates Flight Catering.
"Dalam dunia kuliner, kita memiliki banyak kesempatan untuk tumbuh dan belajar ketika bepergian karena mengalami perbedaan budaya, sehingga membuka pintu untuk memperluas cita rasa dan mempelajari teknik baru. Karena saya ingin terus belajar melalui pengalaman, saya memutuskan untuk pindah ke Dubai dan akhirnya mendapatkan kesempatan untuk bekerja di beberapa jaringan hotel ternama," kata Rury.

Di Emirates Flight Catering, Rury dibebaskan untuk memperkenalkan resep baru, serta merencanakan dan membuat hidangan baru. Kesempatan ini memungkinkannya dan para koki lainnya untuk terus mengembangkan keterampilan.
"Di industri ini, mendapatkan permintaan baru di atas pekerjaan sehari-hari dengan tenggat waktu yang singkat adalah suatu hal yang biasa. Saya melihat tantangan ini sebagai peluang untuk menciptakan sesuatu yang baru dan untuk memberikan yang terbaik," kata chef yang pernah mendapatkan beberapa penghargaan ini, seperti dinobatkan sebagai ‘Highly Commended Pastry Chef’ oleh Caterer Middle East pada tahun 2015, dan ‘Manager of the Year’ di beberapa hotel.
Bangga dengan Masakan Indonesia
Rury mengaku sangat mencintai dan bangga dengan masakan Indonesia, karena makanan inilah yang mengisi dan mewarnai kehidupannya sejak kecil. Hidangan favoritnya adalah Gado-Gado, Nasi Goreng, dan Mi Goreng dengan Sambal.
Dan menurut Rury, Emirates Flight Catering selalu menyambut cita rasa dan ide baru. Oleh karena itu, selalu ada peluang untuk menambahkan elemen budaya Indonesia ke dalam hidangan kreasinya.
Baca Juga: Resep Cumi Saus Padang Rumahan, Chef Devina Hermawan Beberkan Rahasia Agar Tak Alot
"Saya bekerja dengan tim yang multinasional, dan kami selalu menemukan cara untuk memadukan cita rasa dari negara asal kami masing-masing dan menciptakan sesuatu yang spektakuler," katanya.