Cara Membuat Bumbu Sate Ayam Khas Madura Paling Mudah dan Enak, Ini Resepnya

Selasa, 12 Oktober 2021 | 10:55 WIB
Cara Membuat Bumbu Sate Ayam Khas Madura Paling Mudah dan Enak, Ini Resepnya
Ilustrasi sate - (Unsplash/@akharis)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa tak menyukai masakan sate yang lezat dan legit? Bumbu sate yang meresap saat dibakar serta pelengkap sambal kacang yang bertekstur khas, menjadikan makanan ini banyak disukai orang di Indonesia. Namun, pernahkah Anda ingin mencoba membuat bumbu sate sendiri? Saat ingin membikin sate Madura, misalnya.

Membuat bumbu sate, misalnya bumbu sate ayam khas Madura, sebenarnya tidak terlalu rumit. Bahan-bahannya mudah didapatkan serta proses pembuatannya cukup mudah. Sebagai referensi, dirangkum dari YouTube Chalistaa Kitchen, berikut kami sajikan resep dan cara membuat bumbu sate ayam khas Madura.

Bahan Bumbu Sate

Bahan yang harus Anda siapkan adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Cita Rasa Jadul, Resep Bolu Marmer Super Lembut dan Tidak Seret

  • 200 gram kacang tanah
  • 5 siung bawah putih
  • 5 siung bawang merah
  • 7 buah cabe besar
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok makan gula
  • 1 liter air

Cara Membuat Bumbu Sate

  1. Siapkan wajan, kemudian panaskan sedikit minyak. Setelah cukup panas, masukkan 200 gram kacang tanah ke dalamnya, 5 siung bawang putih yang sudah diiris, 5 siung bawang merah yang juga sudah diiris, dan 7 buah cabe merah besar yang sudah dibuang bijinya, lalu goreng sampai berwarna kecoklatan.
  2. Tiriskan setelah semua bumbu layu dan dinginkan sejenak sebelum masuk ke proses penghalusan.
  3. Setelah semua bahan dingin, haluskan. Bisa menggunakan food chooper atau ulekan tradisional.
  4. Tambahkan 500 ml air ke dalam bahan campuran kacang dan bumbu lain, haluskan sampai lembut tapi masih bertekstur.
  5. Tuang bumbu ke dalam panci, kemudian bersihkan tempat menghaluskan bumbu sate tadi dengan air sebanyak 500 ml. Masukkan semuanya ke dalam panci yang sama.
  6. Masak menggunakan api kecil hinga mendidih. Tambahkan 1 sendok teh garam, 1/2 sendok teh merica bubuk, 2 sendok makan gula pasir, lalu aduk dan masak hingga mengeluarkan minyak.
  7. Matikan api ketika sudah muncul minyak pada adonan bumbu tersebut.
  8. Dinginkan dan bumbu sate pun siap dikombinasikan dengan kecap, jeruk, dan sate yang sudah Anda siapkan sebelumnya.

Cukup mudah, kan, cara membuat bumbu sate khas Madura di atas? Semoga artikel ini bermanfaat!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI