Produk olahan tomat, seperti saus, sup, atau jus, mungkin tidak baik untuk kesehatan anjing, terutama karena banyak mengandung garam, gula, perasa buatan, atau bahan lain yang berbahaya. Hal yang terbaik adalah menghindari memberi anjing produk tomat apapun.

Risiko Alergi jika Anjing Makan Tomat
Seperti hampir semua makanan, ada risiko anjing mengalami alergi terhadap tomat. Dalam kasus yang jarang terjadi, reaksi alergi dapat menyebabkan anafilaksis, yaitu kondisi yang berpotensi mematikan. Jika anjing menunjukkan tanda-tanda seperti batuk, bersin, gatal-gatal, bengkak, kesulitan bernapas, atau gejala alergi lainnya, berhentilah memberikan tomat kepada anjing dan hubungi dokter hewan.
Beberapa anjing memiliki kondisi medis, seperti refluks asam atau masalah pencernaan, yang dapat diperburuk oleh tomat. Konsultasikan kepada dokter hewan sebelum memberi anjing berbagai jenis makanan baru untuk memastikan anak anjing dapat memakannya dengan aman.
Langkah Tepat Memberikan Tomat untuk Anjing
Jika dokter hewan menyatakan tomat aman untuk anjing, pastikan kamu memilih tomat merah matang yang batang, daun, dan sulurnya dihilangkan.
Sajikan tomat segar tanpa aditif seperti garam yang bisa berbahaya bagi anjing. Pastikan pula untuk mengetahui sumber tomat guna menghindari pestisida dan herbisida yang dapat membuat anjing sakit.
Itulah ulasan mengenai panduan anjing makan tomat untuk mengetahui keamanannya bagi kesehatan anjing. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi
Baca Juga: Nyaris Tewas saat Coba Selamatkan Anjing, Wanita Ini Derita Luka Bakar Parah