Suara.com - Banyak profesi yang bisa digeluti perempuan Indonesia, tapi uniknya ada beberapa pilihan karir yang apabila digeluti perempuan, mendapatkan gaji lebih tinggi dibanding lelaki.
Hal ini diakui Financial Planner dari Finansialku.com, Rista Zwestika Reni. Ia mengatakan beberapa profesi yang apabila digeluti perempuan dipercaya akan mendapatkan hasil lebih maksimal.
Salah satu profesi itu seperti sekretaris, resepsionis atau marketing yang dianggap lebih menarik apabila dilakukan perempuan.
"Hal ini wajar terjadi, karena perempuan perlu melakukan offort atau usaha lebih untuk menggeluti profesi itu. Misalnya biasa untuk makeup dan perawatan agar lebih menarik, dan mampu menampilkan citra yang lebih baik di hadapan klien atau customer," ujar Rista saat dihubungi Suara.com, Jumat (8/10/2021).
Baca Juga: Berapa Gaji PNS Lulusan SMK atau SMA? Ini Besaran Lengkapnya
Berikut ini 43 profesi Indonesia yang membuat perempuan dibayar lebih banyak dibandingkan lelaki, mengutip Salary Explorer:
Bidang kesehatan
- Phlebotomists, rerata gaji Rp7.710.000, dan 8 persen lebih banyak pada perempuan.
- Kebersihan gigi, rerata gaji Rp7.940.000, dan perempuan 10 persen lebih banyak.
- Asisten dokter gigi, rerata gaji Rp8.640.000, dan perempuan 13 persen lebih banyak.
- Perawat, rerata gaji Rp10.500.000, dan perempuan bertambah 12 persen.
- Ahli Transkripsi Rekam Medis, rerata gaji Rp6.620.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Ahli Diet atau Ahli Gizi, rerata gaji Rp27.400.000, dan perempuan bertambah15 persen.
- Manajer Hubungan, rerata gaji Rp16.400.000, dan perempuan bertambah 10 persen.
Bidang administratif dan hukum
- Paralegal, rerata gaji Rp9.660.000, perempuan bertambah 9 persene.
- Asisten Hukum,rerata gaji Rp6.680.000, perempuan bertambah 12 persen.
- Sekretaris, rerata gaji Rp5,790,000, perempuan bertambah 10 persen.
- Asisten administratif, rerata gaji Rp6.790.000, perempuan bertambah 11 persen.
- Asisten pribadi, rerata gaji Rp6.760.000, perempuan bertambah 15 persen.
- Resepsionis, rerata gaji Rp6.340.000, perempuan bertambah 13 persen.
- Pustakawan, rerata gaji Rp 8.620.000, perempuan bertambah 10 persen.
Penjualan dan pemasaran
- Petugas Komunikasi, rerata gaji Rp6.920.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Koordinator Penjualan dan Pemasaran, rerata gaji Rp7.720.000, perempuan bertambah 13 persen.
- Perwakilan Penjualan, rerata gaji Rp9.040.000, perempuan bertambah 15 persen.
- Agen Pusat Panggilan, rerata gaji Rp4.710.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Perwakilan Layanan Pelanggan, rerata gaji Rp4.870.000, perempuan bertambah 9 persen.
- Penyelenggara Konferensi, rerata gaji Rp9.730.000, perempuan bertambah 10 persen.
Pendidikan
Baca Juga: Oura, Marsha dan Donkey Ungkap Gaji Pertama Saat Jadi Pro Player
- Guru pendidikan khusus, rerata gaji Rp10.900.000, perempuan bertambah 6 persen.
- Guru Pembibitan, rerata gaji Rp4.990.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Pengembang Kurikulum, rerata gaji Rp14.700.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Spesialis Perkembangan Anak, rerata gaji Rp19.000.000, perempuan bertambah 8 persen.
Perjalanan dan perhotelan
- Pramugari, rerata gaji Rp9.290.000, perempuan bertambah 10 persen.
- Pemandu wisata, rerata gaji Rp7.480.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Biro perjalanan, rerata gaji Rp8.210.000, perempuan bertambah 13 persen.
- Nyonya rumah atau pelayan, rerata gaji Rp 4.000.000, perempuan bertambah 10 persen.
Media dan hubungan masyarakat
- Perwakilan Hubungan Media, rerata gaji Rp8.700.000, perempuan bertambah 8 persen.
- Perencana Acara dan Pernikahan, rerata gaji Rp7.790.000, perempuan bertambah 13 persen.
- Koordinator Periklanan, rerata gaji Rp8.400.000, perempuan bertambah 13 persen.
Kebugaran dan perawatan pribadi
- Pelatih Kebugaran, rerata gaji Rp9.990.000, perempuan bertambah 12 persen.
- Instruktur Yoga, rerata gaji Rp12.000.000, perempuan bertambah 15 persen.
- Spesialis Perawatan Kulit, rerata gaji Rp19.900.000, perempuan bertambah 6 persen.
Pekerjaan lain
- Perancang interior, rerata gaji Rp11.900.000, perempuan bertambah 11 persen.
- Pedagang Visual, rerata gaji Rp7.680.000, perempuan bertambah 12 persen.
- Pekerja sosial, rerata gaji Rp4.060.000, perempuan bertambah 11 persen.
- Konselor Peduli Remaja, rerata gaji Rp15.900.000, perempuan bertambah 12 persen.
- Koordinator Lingkungan, rerata gaji Rp8.000.000, perempuan bertambah 13 persen.
- Teknisi Kesehatan Hewan, rerata gaji Rp9.470.000, perempuan bertambah 6 persen.