Resep Tongseng Ayam Tanpa Santan, Kuah Kaya Rempah Menggoyang Lidah

Kamis, 07 Oktober 2021 | 14:16 WIB
Resep Tongseng Ayam Tanpa Santan, Kuah Kaya Rempah Menggoyang Lidah
Ilustrasi tongseng ayam tanpa santan. (Pixabay/Polymanu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bingung mau memasak apa hari ini untuk santapan keluarga? Bagaimana jika bikin tongseng ayam saja? Cobalah resep tongseng ayam tanpa santan dengan kuahnya yang lezat dan kaya rempah.

Berikut bahan dan resep tongseng ayam tanpa santan seperti yang dibagikan dalam video berjudul "Resep Tongseng Ayam Tanpa Santan Seger banget | Menu Buka Sahur" di kanal YouTube tri pujis.

Resep Tongseng Ayam Tanpa Santan

Bahan-Bahan yang Disiapkan:

Baca Juga: Rahasia Bumbu Nasi Kuning Gurih dan Wangi, Ternyata Segampang Ini Resepnya

  • 500 gr ayam
  • 1 sdt garam
  • 1 buah jeruk nipis
  • Kubis secukupnya
  • 4 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai
  • 25 gr gula merah
  • 5 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu ayam bubuk
Ilustrasi memasak (Unsplash  Conscious Design)
Ilustrasi memasak (Unsplash Conscious Design)

Bumbu tongseng yang diiris:

  • 2 buah tomat
  • 15 cabai rawit (Sebagian diiris)
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih

Bumbu tongseng ayam yang dihaluskan:

  • 4 siung bawang merah
  • 5 kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 2 cm jahe

Cara Membuat Tongseng Ayam Tanpa Santan

  1. Potongan daging ayam diberi perasan jeruk nipis dan garam. Pastikan seluruh permukaan ayam terlapisi dengan air jeruk dan garam. Setelah rata, marinasi daging selama 15 menit.
  2. Potong-potong 2 buah tomat dan cabai rawit. Sebagian cabai rawit diiris dan sebagian lain biarkan utuh. Masukkan dalam wadah. Sisihkan sementara.
  3. Iris tipis bawang merah, bawang putih. Sisihkan sementara.
  4. Untuk bumbu halus, haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, kunyit, dan jahe.
  5. Tumis bawang merah dan bawang putih iris sampai harum. Masukkan bumbu halus dan tumis sampai matang. Tambahkan daun salam, daun jeruk, dan serai.
  6. Masukkan daging ayam dan masak ayam sampai berubah warna. Tambahkan 500 ml air, aduk rata.
    Biarkan sampai mendidih dan ayam matang.
  7. Masukkan gula merah, garam, kaldu bubuk, dan kecap manis. Aduk rata. Masak kembali sampai air agak surut.
  8. Masukkan potongan tomat dan cabai. Masak lagi hingga layu.
  9. Masukkan potongan kubis, aduk sebentar saja. Setelah kubis matang, segera angkat dan sajikan.
  10. Tongseng ayam tanpa santan siap dinikmati. Taburi bawang goreng agar lebih nikmat.

Itulah resep tongseng ayam tanpa santan dengan kuah yang segar dan lezat. Pas banget dijadikan menu andalan keluarga di rumah. Selamat mencoba!

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

Baca Juga: Cara Membuat Cireng Paling Mudah se-Jagad Raya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI