Dikejar Satpol PP, Perempuan Ini Berhasil Sembunyi Berkat Cosplay Jadi Tukang Cuci Piring

Rabu, 06 Oktober 2021 | 12:03 WIB
Dikejar Satpol PP, Perempuan Ini Berhasil Sembunyi Berkat Cosplay Jadi Tukang Cuci Piring
Perempuan Cosplay Jadi Tukang Cuci Piring (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah rekaman CCTV viral di TikTok, karena memperlihatkan kejadian lucu. Dalam video yang diunggah akun @arkenzizld, tampak beberapa orang tengah dikejar oleh petugas berseragam yang diduga adalah Satpol PP.

Mereka berlarian di sebuah gang dan beberapa di antaranya tampak memasuki sebuah rumah dengan tempat cucian piring di bagian depannya. Tentu saja, karena panik ketahuan dan tertangkap, mereka pun bersembunyi.

Namun, satu orang yang ikut masuk ke dalam rumah tersebut tiba-tiba saja mencuri perhatian warganet. Pasalnya, tak seperti orang lainnya yang besembunyi, ia malah jongkok dan mencuci piring di depan rumah rumah itu. 

Hal ini ia lakukan untuk mengelabui petugas yang mengejarnya, seolah-olah ia adalah pemilik rumah yang tengah sibuk mencuci piring. Benar saja, saat orang-orang yang mengejarnya datang, mereka tak menyadari jika perempuan itu adalah salah satu orang yang mereka kejar. 

Baca Juga: Oknum Satpol PP Ditangkap Polisi, Diduga Edarkan Ganja

Meski masih belum diketahui apa penyebab orang-orang tadi dikejar oleh petugas, namun aksinya ini benar-benar membuat warganet ngakak. Bagaimana tidak, di tengah kepanikan, ia sempat-sempatnya berpikir mengenai penyamaran itu. 

Video tersebut pun mencuri perhatian dengan lebih dari 3,7 juta penonton, 280 ribu tanda suka dan ribuan komentar. Bahkan, tak sedikit yang terinspirasi oleh perempuan tadi. 

"Selain panik ibunya juga nahan bengek," ungkap @hanyxxxxxips__.

"Akting nyucinya santai tapi jantung nya terus bergemuruh," tulis @byrxxxxati.

"Itu yang punya cucian kotor kaget ga ya tiba-tiba piringnya bersih," kata @ditxxxxrrr. Simak video lengkap dan kocaknya di sini ya!

Baca Juga: Bagian Sensitif Peserta Tes CPNS Depok Dipegang, Kasatpol PP: Tugas Sesuai Pedoman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI