Suara.com - Seorang wanita membagikan kisahnya setelah dibuat patah hati oleh suami. Wanita tersebut memergoki suami selingkuh hanya setahun setelah menikah.
Lewat media sosial TikTok, wanita dengan akun @anggunifebby tersebut membagikan perjalanan hidupnya setelah diselingkuhi.
Pada unggahannya, wanita ini bercerita bahwa ia menikah pada tahun 2019 silam. Namun, usia pernikahan tidak bertahan lama.
"Menikah di tahun 2019, suami ketauan selingkuh tahun 2020," tulis wanita ini pada videonya yang kini viral.
"Menikah diam-diam dengan pelakor di belakangku, 17 Agustus 2020," lanjutnya.
Setelah suami menikah diam-diam dengan pelakor, wanita ini sempat merasa depresi dan hilang harapan. Terlebih, suami lantas pergi dan tak memberi kabar.

"Akhirnya aku mutusin buat bercerai," lanjutnya.
Menurut wanita ini, mantan suaminya menghilang meski ada masalah yang belum terselesaikan. Sementara, ia pun memilih kembali ke rumah orangtua di Bandung pasca bercerai.
Meski sempat dibuat patah hati, wanita ini tak menyerah begitu saja. Ia lantas fokus membuka bisnis hijab sport hingga punya brand sendiri.
Baca Juga: Diajak Suami Beli Kulkas, Istri Curhat Pas Barangnya Datang ke Rumah Malah Dibalikin
Tak hanya itu, wanita ini membagikan bahwa dirinya berhasil berangkat ke Italia dalam rangka sekolah bisnis dan desain.