Jangan Sembarang Gunakan Cairan Pembersih Toilet, Perhatikan Dulu Hal Berikut

Selasa, 28 September 2021 | 20:35 WIB
Jangan Sembarang Gunakan Cairan Pembersih Toilet, Perhatikan Dulu Hal Berikut
Jangan Sembarang Gunakan Cairan Pembersih Toilet, Perhatikan Dulu Hal Berikut (Dok. LIXIL Water Technology)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebanyakan orang menggunakan bahan kimia cairan pembersih khusus untuk membersihkan toilet bowl. Nyatanya, kita perlu lebih dulu mengenali jenis permukaan toilet.

Hal ini diungkap Santa Firmansjah, Country Leader LIXIL Water Technology saat konferensi pers pembukaan pameran showroom LIXIL Indonesia, Senin (27/9/2021).

Menurut Firman, apabila lapisan toilet dibuat dengan teknologi aqua ceramic, maka tidak perlu menggunakan bahan kimia untuk menghilangkan noda, karena cukup dengan menyikatnya lalu dibilas atau diflush.

"Ini karena aqua ceramic, ini lapisan yang dilapisi di toilet bowl, umurnya bisa sampai 100 tahun, ia menjaga bakteri dan kotoran tidak nempel di bowl tersebut, jadi bowlnya selalu bersih, begitu di flush dia akan selalu hilang," ujar Firman.

Baca Juga: Viral, Toilet Umum Ini Punya Suasana Indah dan Segar, Dijamin Nyaman!

Firman menambahkan, sebagai produsen furniture toilet dan kamar mandi, pihaknya tidak menyarankan penggunaan kimia untuk toilet dengan lapisan aqua ceramic saat dibersihkan.

"Kami tidak menyarankan untuk menggunakan kimia tertentu, karena produk yang sudah menggunakan aqua ceramic, tanpa bahan kimia sudah bersih. Antisleek (licin) dan antibakteria juga aqua ceramic itu," ungkapnya.

Selain itu, saat proses pembersihan toilet mencegah menjadi sarang bakteri karena lembap, Santa juga lebih merekomendasikan toilet dengan konsep kering alih-alih toilet basah.

"Saya selalu bersihkan toilet, idealnya supaya nggak licin, saya lebih rekomendasi toilet kering daripada toilet basah," pungkas Firman.

Baca Juga: Viral Pria Sulap Kamar Mandi Kecil Jadi Kelas Bintang Lima dan 4 Berita Viral Lainnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI