Suara.com - Siapa sih yang tak kenal dengan rasa Caramel Macchiato Starbucks? Yap, perpaduan rasa pahit dan manis yang seimbang jadi pilihan menu paling aman bagi pecinta kopi pemula sekalipun.
Minuman kopi dingin yang terbuat dari perpaduan sirup vanila, susu, espresso, dan karamel ini menjadi minuman favorit yang digandrungi banyak orang.
Apalagi di tengah teriknya matahari, meminum segelas Caramel Macchiato tentunya bisa melepas dahaga. Sudah terbayang dengan kesegarannya?
Tapi, sayagnya harga per cup Caramel Macchiato ini terbilang relatif mahal. Kalau kamu lagi berhemat dan tertarik untuk membuatnya di rumah, ada resep yang bisa kamu ikuti. Tenang, rasanya juga tak kalah jauh dengan Caramel Macchiato yang ada di coffee shop ternama. Berikut resep Caramel Macchiato yang bisa kamu buat dirumah:
Baca Juga: Jangan Asal Pakai, Ini 5 Scrub Alami yang Aman Bagi Kulit dan Ramah Lingkungan
Bahan-bahan:
- 2 sdm vanila Sirup
- 1/2 gelas es batu
- Susu full cream (bisa diganti dengan susu kedelai, almond atau kacang mete)
- 2 shot espresso
- 3 sdm saus karamel
Cara membuat:
- Ambil gelas, kemudian tuangkan vanila sirup dan tambahkan saus karamel dengan mengitari dinding gelas.
- Tambahkan setengah gelas es batu.
- Lalu tuangkan susu full cream secukupnya.
- Tuangkan 2 shot espresso yang sudah diseduh tadi, jika kamu tidak memiliki mesin espresso tentu bisa menggunakan espresso instan
- Caramel Macchiato siap disajikan untuk menemani santai di tengah teriknya matahari.
Jumlah: 1 porsi
Lama pengerjaan: 30 menit
Sudah tergiur belum dengan resep Caramel Macchiato tersebut? Serunya lagi, kamu segera membuatnya langsung. Selamat mencoba! Penulis: Elisa Naomi Hutapea