Suara.com - Unggahan seorang pengguna TikTok baru-baru ini banyak mencuri perhatian. Dia membagikan momen temannya salah kostum saat menghadiri sebuah acara pernikahan.
Wanita itu membagikan videonya lewat akun @__sagita. Pada cuplikan itu terlihat teman wanita ini tampil cantik dalam balutan kebaya hitam yang dipadukan dengan hijab senada.
Kendati kebaya lumrah untuk pergi kondangan, namun pada saat itu penampilan wanita ini justru jadi mencolok. Pasalnya, tamu undangan lain terlihat mengenakan busana yang lebih santai.
Alhasil, si empunya akun pun menyebut temannya salah kostum. Dia agaknya juga tidak bisa menahan tawa saat menyaksikan dan mengabadikan kejadian tersebut.
"Sumpah ya salah cotum lu bestai (bestie). Mau nyinden lu (emoji tertawa)," bunyi keterangan yang ditulis oleh pemilik akun @__sagita dalam unggahannya.

Video tersebut lantas menarik perhatian warganet hingga viral di TikTok. Sejak dibagikan pada Sabtu (25/9/2021), unggahan tersebut sudah ditonton lebih dari 2 juta kali.
Ribuan komentar dari warganet juga mewarnai unggahan ini. Warganet rupanya ada yang salah fokus alias salfok melihat salah satu tamu yang terekam di video itu.
Tamu tersebut tampak mengenakan perpaduan celana jeans dan atasan model off-shoulder. Menurut warganet, tamu ini dinilai lebih salah kostum dibanding wanita berkebaya tadi.
"Kupikir yang salah kostum yang pake jilbab maroon, baju kembang ijo, daleman manset item, jeans telur bebek," celetuk warganet.
Baca Juga: Viral Kucing Ikut Naik ke Pelaminan dan Lakukan Ini, Nggak Rela Pemiliknya Menikah
"Mending yang saltum daripada pake baju ijo jilbab merah, tolong (emoji menangis)," tutur lainnya.