Resep Sate Lilit Ayam Khas Bali, Gurihnya Maknyus Abis

Kamis, 23 September 2021 | 18:30 WIB
Resep Sate Lilit Ayam Khas Bali, Gurihnya Maknyus Abis
Ilustrasi sate lilit khas Bali. (Pexels/Streetwindy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cita rasa sate lilit khas Bali memang selalu menggugah selera. Rasa gurih daging yang menyatu dengan bumbu genep dan pedas cabai menyengat sate lilit sangat cocok dipadukan dengan nasi hangat.

Jika kamu sedang di Bali, sate lilit pasti sangat mudah ditemukan, baik yang berbahan dasar daging ayam maupun daging babi.

Eits, tapi kalau sudah kangen banget sama cita rasa sate lilit khas Bali, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, loh. Ingin tahu resep masakan ini?

Dilansir dari kanal YouTube Agung Kuntianthari, berikut resep sate lilit ayam khas Bali yang wajib kamu coba!

Baca Juga: Resep Bumbu Ikan Bakar, Dijamin Sedap dan Meresap Sempurna

Chef Wiji Mulyono dari Restoran Warung Wardani mengatakan ada tiga jenis sate lilit. (Suara.com/Risna Halidi)
Chef Wiji Mulyono dari Restoran Warung Wardani mengatakan ada tiga jenis sate lilit. (Suara.com/Risna Halidi)

Resep Sate Lilit

Bahan:

  • 500 gr daging ayam
  • 3 batang sereh
  • 3 cabai merah besar
  • 10 cabai merah rawit
  • 1 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • Terasi
  • Kaldu bubuk
  • Garam
  • Kelapa parut
  • Gula aren

Bumbu genep :

  • 12 siung bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 1 ruas kencur
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruas kunyit bakar
  • Jahe
  • 3 buah kemiri
  • Merica secukupnya
  • Minyak kelapa

Cara membuat sate lilit ayam khas Bali:

  1. Potong haluskan semua bumbu genep menggunakan food processor menjadi satu
  2. Sementara itu, iris tipis-tipis sereh, cabe merah besar dan rawit
  3. Tumis bumbu genep dan irisan tipis sereh dan cabai menjadi satu. Tambahkan daun jeruk, daun salam, dan terasi
  4. Masukkan juga kaldu bubu dan garam. Aduk sampai rata
  5. Sementara itu, haluskan daging ayam
  6. Campurkan ayam yang sudah dihaluskan dengan tiga sendok makan bumbu genep yang sudah ditumis tadi
  7. Tambahkan kelapa parut, gula aren. Aduk menjadi satu
  8. Tambahkan lagi bumbu basa genep jika dianggap masih kurang.
  9. Setelah daging dan bumbu tercampur rata, tambahkan sambal goreng (opsional).
  10. Kemudian, lilitkan daging sate pada tusuk sate atau batang daun sereh
  11. Bakar di atas bara api, pastikan semua sisi matang sempurna
  12. Sate lilit siap disajikan.

Selain disajikan sebagai menu makan harian sekaligus oleh-oleh khas Pulau Dewata, sate lilit juga biasa disajikan saat acara keagamaan dan pesta keluarga.

Baca Juga: Cara Membuat Dimsum Ayam Gurih Kenyal, Dijamin Jadi Rebutan di Rumah

Demikian informasi mengenai cara mudah membuat sate lilit khas Bali yang bisa kamu coba sendiri di rumah!

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI