Suara.com - Memelihara kucing kerap menjadi hiburan tersendiri bagi banyak orang. Namun, bagaimana jika kucing kesayangan memiliki kutu? Tentu ada baiknya segera mencari tahu tentang cara menghilangkan kutu kucing yang membandel.
Merawat hewan peliharaan memang menjadi hal yang cukup menyenangkan. Kita dapat mencurahkan perasaan dan isi hati kita kepada mereka seolah mereka mengerti apa yang sedang kita rasakan.
Artinya dengan memutuskan untuk memelihara binatang peliharaan, sudah menjadi kewajiban pula bagi kita sebagai pemilik untuk menjaganya dari penyakit. Nah, kutu merupakan salah satu penyakit yang paling umum ditemui pada kucing.
Pada kesempatan ini kami akan mengulas tentang cara menghilangkan kutu kucing menggunakan 7 bahan alami. Mari simak!
Baca Juga: Gemas! Kucing Ikut Apel Pagi Sambil Goleran Jadi Pusat Perhatian Bapak-Bapak Polisi
7 Bahan Alami Pembasmi Kutu Kucing
Karena kucing termasuk hewan yang aktif, mereka cenderung tertarik untuk mengeksplorasi tempat-tempat baru, termasuk tempat-tempat kotor. Kucing akan pergi ke mana pun, selama itu menarik bagi mereka.
Sayangnya seringkali ketika kita membiarkan kucing lepas di luar kandang, mereka bisa pulang dengan membawa kutu yang berasal dari tempat entah berantah. Tentunya sudah menjadi tugas kita sebagai pemilik untuk membersihkannya.
Bagaimana cara menghilangkan kutu kucing? Berikut adalah 7 bahan alami yang ampuh untuk menghilangkan kutu kucing:
Baca Juga: Jenis Anjing Peliharaan yang Dikenal Berani dan Setia Kawan
Bahan pertama ialah sabun cuci piring. Cara menghilangkan kutu kucing menggunakan sabun cuci piring terbilang mudah.
Cairkannya terlebih dahulu, kemudian basuh tubuh kucing menggunakan cairan tersebut. Jika kucing terlihat tidak suka dengan cara dibasuh, Anda dapat memasukkannya ke dalam botol yang berisikan cairan, kemudian disemprot.
2. Chamomile
Bahan kedua adalah chamomile. Anda dapat mencampurkan daun teh chamomile dengan air hangat. Untuk cara menghilangkan kutu kucing, cukup dengan mengoleskan larutan teh pada seluruh bagian kucing.
3. Lavender
Umumnya lavender digunakan sebagai pembasmi nyamuk, namun faktanya lavender juga terbukti ampun untuk membasmi kutu kucing. Caranya?
Rendam lavender segar dalam air selama semalam, kemudian saring cairan tersebut, lalu semprotkan ke bulu kucing yang terserang kutu. Biarkan cairan hingga mengering tanpa perlu dibilas.
4. Minyak cedar
Salah satu bahan dasar dapur ini juga dapat dimanfaatkan untuk membasmi kutu kucing. Mengoleskan beberapa tetes minyak cedar dipercaya dapat digunakan sebagai cara menghilangkan kutu kucing yang ampuh.
5. Lemon
Rebus satu atau dua potong buah lemon, kemudian diamkan selama beberapa jam hingga lemon meresap ke dalam air. Tiriskan air rebusan lemon tersebut lalu pindahkan ke botol semprot.
Lakukan cara di atas sebagai cara untuk membasmi kutu kucing menggunakan bahan dasar cairan lemon.
Rosemary dan minyak oregano menjadi beberapa jenis rempah yang ampuh untuk membasmi kutu kucing. Bagaimana cara menghilangkan kutu kucing menggunakan rempah-rempah?
Campurkan satu sendok teh minyak oregano dengan tiga sendok teh minyak zaitun, kemudian oleskan sedikit ke area yang menjadi tempat berkumpulnya kutu, seperti telinga, perut, ekor, dan leher kucing
Campurkan cuka sari apel di dalam air dengan perbandingan 2:1 dan semprotkan kepada seluruh bagian kulit kucing. Lakukan sedikit gerakan memijat agar kucing tetap nyaman.
Demikian ulasan tentang cara menghilangkan kutu kucing menggunakan bahan alami. Selamat mencoba!
Kontributor : Dhea Alif Fatikha