Suara.com - Tidak semua orang mampu berpikir positif saat dilanda masalah. Kebanyakan akan merasa panik dan takut.
Tentu saja manusiawi merasa panik dan takut, tapi yang harus Anda tahu, kepanikan tidak memberi solusi pada masalah.
Antara berpikir positif dan berpikir negatif, keduanya harus seimbang. Meski memiliki kombinasi yang sehat dari keduanya tentu sangat sulit, Anda harus ingat agar tidak berlebihan dalam hal apapun.
Terlalu sering berpikir negatif akan membawa dampak pada kesehatan mental Anda. Sedangkan terlalu berpikir positif akan membuat Anda tidak mampu melihat masalah secara objektif.
Apakah Anda termasuk orang yang suka berpikir positif? Inilah 5 tanda bahwa Anda adalah seseorang yang suka berpikir positif, sepertidilansir dari Daily Buletin.
1. Menerima kritik secara positif
Anda terbuka menerima kritik demi kebaikan. Meski kritik datang dalam bentuk positif dan negatif, Anda menikmati sisi positifnya namun juga tidak menutupi sisi negatifnya.
2. Berusaha menebarkan hal positif
Seseorang yang memiliki pola pikir positif akan menghindari terlibat dalam situasi yang merugikan orang lain. Dia akan baik kepada orang lain, serta merasakan kepedihan mereka.
Ia akan mempertimbangkan fakta bahwa bahkan kontribusi kecil sekalipun dapat membantu mengubah kondisi yang tidak baik menjadi lebih baik.
3. Memilih hal-hal yang positif
Ada banyak berita negatif di luar sana tentang wabah penyakit, kriminalitas, hingga bencana. Membaca berita seperti ini dapat membuat seseorang merasa stres bahkan depresi. Jika dilakukan terus-menerus, seseorang bisa larut dalam pesimisme.
Baca Juga: Tahukah Anda, Sering Berpikir Positif Baik untuk Imunitas Loh!
Namun, seseorang yang positif tidak akan menjadikan berita negatif tersebut sebagai satu-satunya pilihan. Mereka juga akan membaca berita positif, serta mencari hiburan untuk memberi kesenangan.