Gaya Busana Anggota DPR di Met Gala 2021 Tuai Kontroversi, Dinilai Hipokrit

Rabu, 15 September 2021 | 14:44 WIB
Gaya Busana Anggota DPR di Met Gala 2021 Tuai Kontroversi, Dinilai Hipokrit
Ilustrasi anggota DPR (Styles Stock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Ketika kita bicara soal mendukung keluarga pekerja, dan ketika kita bicara soal memiliki aturan pajak yang adil, percakapan ini biasanya terjadi di kelas pekerja dan orang-orang kelas menengah di lantai senat," ujar AOC seperti dikutip dari CNN.

"Aku pikir ini sudah saatnya membawa semua kelas ke dalam percakapan."

Gaya Busana Anggota DPR Amerika di Met Gala 2021 Jadi Kontroversi (instagram.com/aurorajames)
Gaya Busana Anggota DPR Amerika di Met Gala 2021 Jadi Kontroversi (instagram.com/aurorajames)

Meski begitu, tidak sedikit pula yang menyebut AOC hipokrit. Penyebabnya, ia hadir ke acara Met Gala yang terkenal dipenuhi orang-orang kaya dan perlu membeli tiket seharga USD 35.000 atau hampir Rp500 juta.

"Alexandria Ocasio-Cortez menghadiri Met Gala yang memiliki tiket seharga USD 35.000 dengan gaun Brother Vellies bertuliskan 'Tax the Rich' adalah hal rumit," ungkap kritikus fashion di New York Times, Vanessa Friedman.

"Bukan membenci AOC. Tapi menghadiri acara untuk orang super kaya dengan baju bertuliskan 'pajaki orang kaya' tidak akan mengubah apa-apa. Ini hanya aksi untuk menjustifikasi kehadirannya di acara mewah yang tidak cocok dengan persona politiknya," tambah komentator politik Ana Navarro-Cardenas.

Meski begitu, pendiri Brother Vellies membalas kritikan dan mengungkap jika AOC hanya ingin memastikan pesan tersebut juga ditangkap orang-orang kaya di Met Gala.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI