Suara.com - Hotel menjadi salah satu akomodasi wajib untuk para pendatang atau wisatawan saat mengunjungi sebuah wilayah. Banyak hotel dibangun dengan menyajikan berbagai fasilitas mewah dan pemandangan sekeliling hotel yang menarik. Simak rekomendasi hotel di Bogor untuk staycation yang berhasil dihimpun Suara.com berikut ini yuk!
Rekomendasi Hotel di Bogor
1. Le Eminence
Harga mulai dari Rp850.000 dengan menikmati berbagai fasilitas mewah yang dimiliki. Memiliki lobby hotel yang megah. Pilihan kamarnya lengkap mulai dari yang termurah sampai yang termewah. Kamar paling mewahnya dilengkapi kolam renang pribadi.
Baca Juga: Soal Sengketa Lahan Sentul City dan Rocky Gerung, BPN: Kita Akan Cek Koordinatnya
Untuk royal suite, tidak dilengkapi private pool, namun kamu bisa menikmati berendam air hangat di jacquizee-nya. Nyaman banget di tengah udara dingin Puncak yang segar. Kamu bisa menikmati pemandangan hijau perbukitan dan sawah serta aliran sungai dari balkon kamar.
DIlengkapi pula fasilitas bermain untuk anak-anak, sehingga dipastikan menginap di sini tidak akan membuatmu bosan!
2. Royal Tulipe Gunung Geulis
Rekomendasi hotel di Bogor ini memiliki harga menginap mulai dari Rp1.200.000. Hotel ini posisinya masih di bawah dan belum sampai di puncak. Hotel ini bisa dibilang paling mewah dan artistik.
Ada tipe eksekutif yang menghadap pemandangan kolam renang atau bukit yang indah. Hotel ini memiliki banyak fasilitas seru untuk anak-anak, mulai outdoor dan indoor playground.
Baca Juga: Pantai Pangandaran Dijejali Wisatawan, Menko Luhut Angkat Bicara
3. Pesona Alam Resort & SPA
Hotel ini memiliki rate harga mulai dari Rp800.000. Lokasinya relatif dekat dengan Taman Safari Bogor. Memiliki pemandangan yang indah dan menyenangkan. Lokasi ini berasa nuansa pegunungan karena berkabut.
Fasilitas cukup lengkap, mulai dari kolam renang air hangat, mini zoo, taman, dan lainnya. Dari balkon kamu bisa menikmati syahdunya hawa pegunungan.
4. Amaryllis Boutique Hotel
Rekomendasi hotel di Bogor ini memiliki rate harga mulai dari Rp2.400.000. Termasuk hotel termahal di Puncak karena masuk kategori private resort yang mewah. Hotel ini cocok untuk kamu yang membutuhkan ketenangan dan kemewahan.
Menawarkan pemandangan dan arsitektur bangunan yang fotogenic dan mewah buat pengunjung. Memiliki lounge yang ada di rooftop. Kamu bisa menikmati dinner private yang mewah dengan pemandangan kerlip kejauhan.
5. Seruni Hotel
Dengan rate harga Rp600.000, kamu bisa menjajal fasilitas di hotel legendaris di Bogor. Hotel ini memiliki 3 bagian, Seruni 1, Seruni 2, dan Seruni 3. Interior bangunannya tradisional klasik yang berasa mewah. Pemandangan dari balkon kamar yang sangat kece dan menyegarkan mata.
6. The Green Peak Hotel & Convention
Hotel di Bogor yang baru berdiri sekitar tahun 2019 ini memiliki rate harga mulai dari Rp450.000. Hotel ini memiliki tipe kamar deluxe standar yang luas dan nuansanya clean. Terdapat kolam besar dan pemandangannya bagus untuk dinikmati. Hotel ini bisa jadi pilihan hotel dengan harga yang ramah kantong. Dijamin puas!
7. R Hotel Rancamaya
Lokasi hotel ini tidak berada di kawasan Puncak. Hotel mewah ini memiliki desain mewah dan pelayanan yang bagus. Ada tipe executive mountain view dengan rate harga Rp1.500.000 yang langsung menghadap gunung. Memiliki kolam renang yang luas. Meski tak sedingin Puncak, kawasan hotel ini memiliki angin yang cukup kencang.
8. Grand Diara
Hotel ini termasuk hotel baru yang nyaman disinggahi. Memiliki rate harga Rp400.000 hingga Rp1.000.000. Memiliki lobby yang cukup besar dan area bermain yang menyenangkan untuk anak-anak. Dilengkapi kolam renang dan restoran yang ada di atas rooftop. Lokasi hotel ini strategis di dekat de Ranch Mega Mendung.
Nah itulah beberapa rekomendasi hotel di Bogor yang pasti nyaman dan bisa dipilih sesuai budget yang kamu miliki!
Kontributor : Yulia Kartika Dewi