Terapkan Gaya Hidup Aktif? Perhatikan Kebutuhan Nutrisi dan Cairan Ya!

Selasa, 14 September 2021 | 17:05 WIB
Terapkan Gaya Hidup Aktif? Perhatikan Kebutuhan Nutrisi dan Cairan Ya!
Ilustrasi Gaya Hidup aktif. (pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mobilitas masyarakat yang jauh berkurang selama pandemi, justru memunculkan dorongan positif bagi masyarakat Indonesia untuk semakin peduli akan pentingnya gaya hidup aktif.

Menurut sebuah survei online yang dilakukan oleh LIPI pada Desember 2020 kepada 321 responden menunjukkan, 1 dari 52 orang yang sebelumnya tidak berolahraga, memulai kebiasaan berolahraga saat pandemi COVID-19 melanda. 

Selain itu, hampir separuh dari responden yang sudah berolahraga sejak sebelum pandemi, mengubah aktivitas olahraganya menjadi lebih baik, dengan meningkatkan durasi berolahraga dan menambah jenis olahraga yang dilakukan. 

“Gaya hidup sedentari memang sudah menjadi salah satu masalah di Indonesia, bahkan jauh sebelum pandemi. Tapi sekarang justru kita bisa melihat, semakin banyak orang yang mulai berolahraga dan lebih aktif bergerak, meskipun mobilitas di luar rumah masih cukup terbatas," kata dr Andhika Raspati, SpKO., Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga dalam peluncuran Konimex Activ Water secara virtual, Selasa (14/9/2021).

Baca Juga: Pemprov Sumut Terima 10 Konsentrator Oksigen

Selain berolahraga dan melakukan gaya hidup aktif, masyarakat juga harus mendapatkan asupan nutrisi, cairan tubuh, dan istirahat yang cukup. Ia menambahkan, ini karena tubuh membutuhkan lebih banyak asupan nutrisi, juga cairan saat olahraga.

"Kekurangan cairan bisa mengakibatkan dehidrasi, apalagi kalau tak diimbangi dengan asupan minuman. Dehidrasi bisa menjadi akar permasalahan, misalnya serangan jantung, jadi jangan sampai setelah berolahraga, kita kekurangan lemak, karbohidrat serta protein," tambah dia.

Selain suplemen, kata dia, minuman isotonik bisa jadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan tersebut selama melakukan olahraga yang intensif. Pilihlah yang sudah dilengkapi dengan ragam kandungan vitamin seperti C, E, B3, B5, B6, dan B12, dan Zinc dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan cairan tubuh dan multivitamin setiap harinya.

Minuman isotonik + multivitamin, Activ Water dapat menjadi pilihan masyarakat untuk membantu menggantikan cairan tubuh yang hilang saat berolah raga ataupun beraktivitas sehari-hari, sekaligus memberikan asupan multivitamin bagi tubuh di tengah ketidakpastian pandemi saat ini.

Baca Juga: Sekda Aceh: Alhamdulillah Kasus Covid-19 Sudah Turun

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI