
"Tidak. Dari gaun sampai pose, semuanya terlihat sangat biasa," komentar warganet.
"Dia bisa melakukan lebih dengan penampilannya untuk Met Gala, tapi dia memilih tampil klasik," imbuh lainnya.
"Terlalu standar. Ini malam fesyen terbesar, penampilan itu cuma seperti tampilan karpet merah biasa," tambah yang lain.
Sehari sebelumnya, Troye Sivan juga menjadi sensasi di media sosial karena penampilannya di MTV VMA 2021. Pasalnya ia tampil berani memakai crop top yang dipadukan dengan celana pendek.
Sementara itu, Met Gala merupakan acara penggalangan dana dengan sentuhan fesyen berkelas. Acara ini biasanya digelar pada Senin pertama bulan Mei setiap tahunnya, namun jadwal itu bergeser tahun ini karena pandemi.