
Selain bunga anggrek, deretan pohon kenari juga menciptakan keindahan luar biasa Orchid Forest Cikole. Selain menyuguhkan pemandangan hutan kenari dan pinus, wisata Lembang ini juga memiliki area taman golf, peternakan kuda, dan jembatan tali kelinci yang dihiasi
5. Rumah Guguk
Rumah Guguk tak hanya sebagai pet store di Bandung namun juga tempat wisata para pecinta hewan peliharaan. Ada dua tempat untuk menyaksikan berbagai hewan peliharaan yang menggemaskan mulai dari anjing, kucing, ikan, sapi, burung, kambing, ikan, dan juga ular!
Pertama, area Kebunku, tempat berfoto dengan berbagai jenis kucing dan anjing dengan ukuran berbeda. Kedua Taman Guguk, taman besar yang menyenangkan untuk bersantai. Wisata ini luar biasa dan menghibur, cocok untuk liburan keluarga dengan anak-anak atau untuk penggemar hewan.
Tempat wisata di Lembang yang tengah populer ini menawarkan liburan menyenangkan untuk keluarga. The Lodge Maribaya Lembang Bandung ini memiliki sumber mata air panas yang cocok dikunjungi untuk bersantai dan merilekskan tubuh. Resort alami yang memiliki luas sekitar 6 hektar ini dikelilingi oleh hutan pinus asri dengan udara yang sangat sejuk.
DI sini menyediakan tempat berkemah untuk menginap, dan juga wahana permainan, seperti Sky Tree, Gantole, Zip Bike, dan Mountain Swing.
Itulah beberapa tempat wisata baru di Lembang yang direkomendasikan untuk dikunjungi saat liburan.
Baca Juga: Sempat Jadi Primadona, Jeruk Lemon California Nasibnya Kini
Kontributor : Yulia Kartika Dewi