Suara.com - Tempe termasuk bahan makanan yang jadi favorit masyarakat. Olahan makanan dengan bahan dasar tempe pun disukai orang-orang, termasuk tempe mendoan. Tak heran jika banyak orang yang ingin tahu cara membuat tempe mendoan.
Bagaimana cara membuat tempe mendoan? Berikut uraiannya.
Bahan-bahan yang Dibutuhkan
Menyadur kanal YouTube Dapur Kristia, sebelum mengolah tempe mendoan, langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah menyiapkan beberapa bahan dasar. Berikut adalah beberapa bahan dasar yang perlu disiapkan antara lain:
- Tempe 1/2 papan
- Ketumbar 1 sdt
- Bawang putih 3 siung
- Kemiri 2 butir
- Kunyit 1 ruas
- Tepung terigu 10 sdm
- Daun bawang 2 batang
- Garam 1/2 sdt
- Kaldu bubuk 1 sdt
- Air 250 ml
- Minyak goreng secukupnya
Langkah-Langkah Membuat Tempe Mendoan
Setelah semua bahan dasar anda siapkan, kini Anda dapat langsung mengolah tempe mendoan dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
- Haluskan semua bumbu dasar menggunakan cobek
- Campurkan bumbu yang sudah halus dengan tepung terigu
- Tambahkan air secara perlahan
- Masukkan daun bawang yang sudah dipotong kecil-kecil
- Siapkan wajan dan tuangkan minyak secukupnya
- Ketika minyak sudah panas masukan tempe yang sudah dicampur dengan tepung
- Jangan lupa untuk membalik tempe agar panasnya merata
- Tempe mendoan siap untuk disajikan.
Olahan Makanan dengan Bahan Dasar Tempe Mendoan
Adapun beberapa olahan makanan dengan bahan dasar tempe mendoan yang dapat buat di rumah adalah sebagai berikut:
1. Tempe Mendoan Pedas Wijen
Bahan yang perlu dipersiapkan :
- 1 buah tempe daun
- 1 btg daun bawang
- 7 sdm tepung terigu
- 2 sdm tepung beras putih
- 2 sdm wijen
- 150 ml air
Bumbu:
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt royco
- 1 buah baput serut halus
- 1/4 sdt garam
- 1 sachet Bon cabe
2. Tempe Mendoan Sambal Kecap
Bahan yang perlu dipersiapkan :
- 10 buah tempe khusus mendoan (Bisa pake tempe biasa diiris tipis dan lebar)
- 150 gr tepung terigu
- 2 sdm tepung kanji
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- 1 batang daun bawang iris halus
- secukupnya air
- Garam
Bumbu Halus :
- 2 siung bawang putih
- 1 cm kunyit
- 1 butir kemiri
Sambal Kecap :
- 1/2 siung bawang putih
- 6 buah cabe rawit merah
- 5 sdm kecap
Kontributor : Dhea Alif Fatikha