Nyesek! Wanita Ini Dapat SMS Diajak Cerai Suami saat Bangun Tidur, Begini Isinya

Kamis, 02 September 2021 | 14:45 WIB
Nyesek! Wanita Ini Dapat SMS Diajak Cerai Suami saat Bangun Tidur, Begini Isinya
Ilustrasi pasangan cerai (pexels.com/cottonbro)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sang wanita juga merasa bingung mengapa si suami rela meninggalkan kehidupan rumah tangga mereka begitu saja. Ia juga tidak paham kenapa dirinya tidak diajak mengunjungi keluarga suami.

"Kenapa perjalanannya tidak melibatkan diriku, istrinya," tutup wanita ini sedih.

Ilustrasi Wanita Bercerai. (pexels.com/cottonbro)
Ilustrasi Wanita Bercerai. (pexels.com/cottonbro)

Melihat unggahan wanita tersebut, tidak sedikit warganet yang turut bingung. Ada pula yang menduga jika si suami menyembunyikan sesuatu hingga rela membuang istrinya begitu saja.

"Krisis paruh baya? Tumor otak? Kau menikahi pria yang salah? Ada selingkuhan di kampung halaman?" tanya salah satu komentar bingung.

"Apa pun itu, aku akan bersiap menceraikannya karena membuangku. Apakah kau bisa memaafkan ini? Apa kau punya anak? Apa dia benar-benar dengan keluarga, atau dengan wanita lain?"

Terbaru, wanita ini mengungkap jika suaminya mengabaikan semua pesan dan telepon.

Meski begitu, si suami akan pulang ke rumah untuk mengambil barang-barangnya dan kembali pergi. Sementara, sang istri diminta membayar biaya sewa rumah sendiri.

Kini, wanita itu pun berencana untuk menghubungi pengacara dan mengurus perceraian dengan suami.

Baca Juga: Beri Uang Belanja Rp 50 Ribu Sebulan, Suami Ngomel Lihat Masakan Istri: Enggak Becus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI