Suara.com - Seorang wanita mengungkap bahwa dirinya sudah mantap ingin meng-ghosting pasangan. Menurutnya, si pasangan menunjukkan tanda-tanda red flag selama kencan.
Curhat wanita tersebut viral setelah dibagikan di TikTok. Lewat akun @jadealyzaee, wanita yang bernama Jade tersebut menunjukkan sikap yang dianggapnya red flag atau tanda bahaya dalam sebuah hubungan.
Menyadur Daily Star, Jade membagikan video dari CCTV yang ada di depan rumah. Di sana, terlihat momen ketika pasangan kencan Jade mengantarnya pulang.
Saat itu, Jade terlihat berada di depan pintu rumah. Awalnya, wanita ini mengira jika si pasangan akan menunggu hingga dirinya masuk ke rumah.
Baca Juga: Cek Di Sini, Apakah Anda dan Pasangan Punya Hubungan yang Sehat?
Meski begitu, Jade dibuat kecewa saat dirinya menoleh dan menyadari jika pasangan kencannya sudah pergi. Sikapnya yang dirasa kurang perhatian itu membuat Jade kesal.
"Dia tidak menunggu sampai aku masuk ke dalam rumah. Red flag nomor dua. Aku akan meng-ghosting dirinya."
Menurut Jade, pria yang baik seharusnya menunggu hingga pasangan masuk rumah sebelum pergi.
Tak hanya itu, Jade membagikan insiden lain yang menurutnya pantas dijadikan red flag.
"Red flag nomor satu adalah tidak membukakan pintu untukku. Tapi dia membayar (biaya kencan) jadi aku menghargai itu," tambahnya.
Baca Juga: Nenek Baru Saja Meninggal, Curhat Wanita Dapat Komentar Menyakitkan dari Tunangan
Video Jade sendiri sudah viral dan dilihat lebih dari 8,1 ribu kali sejak dibagikan di TikTok. Meski begitu, keputusan Jade untuk melakukan ghosting menjadi pro-kontra.
"Aku menunggu siapa pun yang kuantar hingga masuk ke rumah. Wanita maupun pria. Itu karena aku peduli dengan keselamatan mereka," tulis salah satu komentar yang setuju.
"Bahkan sopir Uber menungguku masuk ke rumah."
"Jika dia langsung pergi, mungkin dia tidak peduli padamu atau kau meng-ghosting dirinya."
Sebaliknya, ada yang menganggap jika keputusan Jade tersebut terlalu berlebihan dan tidak masuk akal.
"Kenapa dia harus membuka pintu untukmu? Kau punya dua tangan yang berfungsi? Kenapa dia harus membayar? Kau juga makan, kan?"
"Mungkin dia berlaku seperti ini karena juga melihat red flag darimu. Ini berlaku dua arah dan ini hanya cerita dari satu sisi," tambah komentar lain yang tak setuju.