Suara.com - Saat hendak pergi merantau, banyak orang tua yang membekali anaknya untuk persediaan di kosan. Bekal tersebut pun cukup beragam mulai dari beras, buah, makanan matang, camilan dan lainnya.
Bekal tersebut pun dikemas dengan rapi untuk memudahkan sang anak membawanya ke tanah rantau. Namun rupanya, ada orang tua yang membekali anaknya dengan tampilan yang cukup unik.
Hal tersebut dibagikan melalui akun Twitter @FFOODFESS. Dalam unggahan itu, seorang warganet bercerita ibunya membawakan ia bekal untuk dimakan di kos.
Namun, cara pengemasan yang dilakukan sang ibu membuat banyak warganet lainnya tak menyangka. Pasalnya, perbekalan tersebut pengemasannya disebut mirip seperti sesajen.
Baca Juga: 20 Tahun Merantau, Pria Ini Syok Pas Balik: Rumah Rusak, Orang Tua Meninggal
"Aku dibawain bekal ibu buat makan di kosan. Pas aku keluarin kenapa malah mirip sajen?" Tulis warganet ini dalam unggahan tersebut.
Warganet ini dibawakan bekal nasi, satu tandan pisang, satu butir telur asin, ayam goreng bagian paha atas, dan telur dadar. Untuk nasi dan lauk dimasukkan ke dalam baskom yang telah dilapisi daun pisang.
Bekal makan tersebut sekilas mirip sajen karena peletakkan lauk di atas daun pisang. Terlebih wadah yang digunakan adalah baskom.
Selain itu, penataan lauk dan juga satu tandan pisang membuat bekal sekilas mirip dengan sesajen. Meski demikian, tentu lauk dan buah yang dibawakan sang ibu selalu nikmat untuk disantap.
Unggahan ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Terharu! Tak Minta Uang, Pria Tua Datangi Rumah Taqy Malik Minta Nasi dan Kerjaan
"Kalau nggak ada kembang 7 rupa sama kemenyan aman kok," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Mungkin maksud ibu kamu biar sekalian setan di kos kabur kali," ujar warganet ini.
"Ibumu cerdas loh ini. Lauk yang dibawain awet dan bisa dipanasin. Pisang juga nggak cepat busuk jadi bisa buat lama," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (31/8/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 ribu akun di Twitter.