Warganet lain ikut berkomentar. "Wah dari kemarin aku cari tempat yang bisa daur ulang kemasan plastik, akhirnya ketemu. Terima kasih banyak ya," ujar warganet ini.
"Terima kasih sarannya kak. Aku akan ingat untuk melakukan ini lain kali. Maaf tadi aku makan mi bungkusnya langsung aku buang," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (30/8/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 100 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!